Liputan6.com, Jakarta - Mobil pelat merah mengeluarkan asap polusi di Jalan Mampang Prapatan Raya. Asap abu-abu keluar dari knalpot kendaraan. Kejadian itu diviralkan di media sosial. Polisi turun tangan mengecek data kendaraan. Ternyata, kendaraan milik Pemprov DKI.
Seperti dilihat, Mobil Nissan Navara berwarna hitam berjalan di sisi kanan jalan. Kepulaan asap keluar saat mobil melaju. Situasi mengganggu pengguna jalan lain.
Baca Juga
"Polusi bro, pelat merah, pelat merah," ujar perekam video.
Advertisement
Terkait kejadian ini, Kapolsek Mampang Prapatan Kompol David Y Kanitero mengatakan pihak kepolisian telah menelusuri Tanda Nomor Kendaraan Bermotor Indonesia. Diketahui, pemilik pelat nomor B-9041-PSD adalah Pemprov DKI.
"Saat ini sedang saya cek. Untuk sesuai pengecekan awal dari nopol, mobil tersebut milik Pemprov DKI Jakarta," kata David saat dihubungi, Senin (11/9/2023).
David mengatakan pihaknya segera berkoordinasi dengan Satlantas Polres Metro Jakarta Selatan dan Pemprov DKI guna menindaklanjuti temuan tersebut.
"Sedang saya koordinasikan dan pastikan dinas mana yang memiliki mobil tersebut," ucap dia.