Sukses

Tingkatkan Daya Tarik Wisatawan, Pemkab Paser Gelar Gowes Explore Gunung Boga

Dalam rangka memperkenalkan wisata Gunung Boga, Pemerintah Kabupaten Paser melalui Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Paser menggelar Gowes Explore Gunung Boga, Minggu (3/12/2023).

Liputan6.com, Paser Dalam rangka memperkenalkan wisata Gunung Boga, Pemerintah Kabupaten Paser melalui Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Paser menggelar Gowes Explore Gunung Boga, Minggu (3/12/2023). Kegiatan tersebut pun diikuti oleh 70 pesepeda yang berasal dari Kutai Timur, Samarinda, Balikpapan, Penajam Paser Utara, dan Amuntai.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Disporapar Kabupaten Paser, Arief Rahman mengungkapkan bahwa Gowes Explore Gunung Boga bertujuan untuk mengangkat wisata agar dikenal oleh masyarakat di luar Kabupaten Paser. Di sisi lain, ia menyebut, untuk pengembangan Gunung Boga harus dilakukan bersama-sama.

"Kalau hanya pariwisata (Disporapar) yang khusus tidak memungkinkan, ini harus secara bersama-sama OPD terkait," ungkapnya.

Kepala Bidang Pariwisata Disporapar Kabupaten Paser, Khairuddin mengatakan, selain ajang memperkenalkan Gunung Boga lebih luas lagi, gelaran Gowes Explore Gunung Boga juga merupakan kegiatan rangkaian menyambut HUT ke-64 Kabupaten Paser yang jatuh pada 29 Desember.

"Pengembangan Gunung Boga terus dilakukan, khususnya penambahan fasilitas atau sarana penunjang demi kenyamanan wisatawan. Untuk diketahui, saat ini telah ada musala, toilet, gazebo dan kini tengah progres pengerjaan pengecoran jalan," katanya.

"Akses dari Desa Lolo juga sudah bagus tidak becek dan berlumpur lagi seperti beberapa tahun lalu," jelas Khairuddin.

Dirinya menyebut, sudah dianggarkan Rp1,4 miliar untuk menata area Gunung Boga.

"Diperuntukkan penataan parkiran dan pembangunan aula pertemuan," sebut Khairuddin.

2 dari 2 halaman

Daya Tarik Gunung Boga

Selain gumpalan embun pagi hari yang Instagramable, daya tarik Gunung Boga adalah menjadi tempat latihan atlet Paralayang. Bahkan, masyarakat pun tak jarang mengabadikan momen ketika atlet paralayang sedang berlatih di Gunung Boga.

"Setiap atlet Paralayang ingin terbang saya mengabadikannya dalam bentuk video. Ini menjadi salah satu daya tarik dari Gunung Boga," ujar salah satu pengunjung Gunung Boga, Debora.

Dirinya pun menuturkan, melancong ke Gunung Boga bersama empat rekannya. Debora menyebut, hal ini merupakan kali pertama dirinya mengunjungi Gunung Boga dengan segala keindahan alam yang ditawarkannya.

"Perdana ke sini. Mengendarai motor dari Balikpapan dan bersyukur bisa parkir di area wisata ini," tutur Debora.

"Toilet dapat dibersihkan dan juga mungkin bisa disediakan (kabel) colokan listrik," imbuhnya.

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Saing Boga, Sukatmin berujar bahwa semenjak populernya Gunung Boga, kunjungan wisatawan mengalami peningkatan. Ia menyebut, pada hari biasa bisa mencapai 50 orang dan saat ini masih gratis.

"Pengunjung begitu takjub dengan keindahan alam yang ada di Gunung Boga," ujarnya.

"Ke depannya dengan banyaknya event yang dilaksanakan di Gunung Boga kami pastikan bakal lebih banyak lagi pengunjung, karena semakin dikenal," jelas Sukatmin.

 

(*)