Sukses

Zulhas Larang Keras Kader-Simpatisan PAN Caci Maki Partai atau Capres Lain

Zulhas berharap agar setiap kader dan simpatisan PAN bisa saling menghormati, mengingat bahwa semua warga Indonesia adalah bagian dari satu keluarga besar.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) meminta kader dan simpatisan untuk bersama-sama menjalankan Pemilu 2024 dengan suasana damai. Dia menekankan pentingnya menghindari celaan terhadap partai atau calon presiden lainnya.

Hal itu disampaikan Zulhas saat menghadiri acara di Watersix Game Waleri, Jawa Tengah, Selasa (26/12/2023).

"Dalam kampanye saya, saya mengajak agar Pemilu ini berlangsung dengan damai. Meskipun kita memiliki preferensi calon presiden dan partai yang berbeda, kita tetap sebagai saudara dan harus saling menghormati," kata Zulhas dalam keterangan tertulis, Selasa (26/12/2023).

"Saya melarang keras pendukung, kader, dan simpatisan PAN untuk mencaci-maki partai lain atau calon presiden yang lain," sambungnya.

Kemudian, Zulhas berharap agar setiap kader dan simpatisan bisa saling menghormati, mengingat bahwa semua warga Indonesia adalah bagian dari satu keluarga besar.

"Kita perlu saling menghormati dan menjaga, karena pada dasarnya kita semua bersaudara," ucap Zulhas.

Terakhir, dia menyampaikan terima kasih kepada warga Jawa Tengah atas sambutan hangat dan antusiasme tinggi selama kampanye PAN di daerah tersebut. 

"Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Jawa Tengah yang sangat antusias. Di mana pun saya pergi, saya disambut dengan ramah dan penuh nuansa persahabatan dan persaudaraan," pungkas Zulhas.

 

 

2 dari 2 halaman

Apresiasi Kehadiran Zulhas

Sementara itu, Caleg DPR RI dari PAN Dapil Jateng 1, Fani Dewinta Putri alias Fani Vanila, mengungkapkan kebanggaannya atas kehadiran Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dalam padatnya jadwal kampanye menjelang Pemilu 2024.

Ia menyatakan kehadiran Zulhas memberikan semangat baru bagi kader dan simpatisan untuk meraih kemenangan PAN dalam Pemilu mendatang.