Sukses

Top 3 News: Jokowi Bagikan Bantuan hingga Hadiri Apel Santri dan Pelajar saat Kunjungan ke Jateng

Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Tengah (Jateng), Senin 22 Januari 2024. Itulah top 3 news hari ini.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Tengah (Jateng), Senin 22 Januari 2024. Itulah top 3 news hari ini.

Berdasarkan siaran pers Sekretariat Presiden, Jokowi Bertolak ke Jawa Tengah melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta. Jokowi dan rombongan terbatas lepas landas dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 sekitar pukul 06.00 WIB.

Dalam kunjungannya di Provinsi Jawa Tengah (Jateng) kali ini, dia akan menyerahkan sejumlah bantuan antara lain bantuan pangan, meninjau dan meresmikan infrastruktur.

Sementara itu, seorang anak berinisial MF (4) meninggal dunia setelah digigit ular kobra di dalam rumahnya yang berlokasi di Kampung Gempol Sari, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang, Senin 22 Januari 2024.

Diduga, ular tersebut muncul dari dalam lobang yang ada di rumah korban tersebut. Hal itu disampaikan Kasie Humas Polres Metro Tangerang Kota Komisaris Aryono.

Aryono juga menjelaskan, berdasarkan laporan yang diterima Polisi, jika peristiwa itu terjadi ketika korban sedang bermain di dalam rumahnya. Saat itu, korban digigit ular pada bagian lengannya usai memasukkan ke dalam lubang di rumahnya.

Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah terkait Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana membantah isu yang menyebut Presiden Jokowi meminta bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. Dia pun heran narasi tak benar tersebut dikembangkan oleh media.

Ari mengatakan Jokowi terbuka untuk bertemu dengan tokoh-tokoh bangsa, termasuk Megawati. Hanya saja, Ari menuturkan belum ada jadwal pertemuan antara Jokowi dan Megawati dalam waktu dekat ini.

Menurut dia, pertemuan antar tokoh bangsa merupakan hal yang biasa. Ari menyampaikan Jokowi juga kerap bertemu dengan tokoh ulama, tokoh nasional, maupun tokoh daerah dan masyarakat untul membangun Indonesia.

Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Senin 22 Januari 2024:

2 dari 4 halaman

1. Kunjungan ke Jawa Tengah, Jokowi Akan Bagikan Bantuan hingga Hadiri Apel Santri dan Pelajar

Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Tengah, Senin 22 Januari 2024.

Jokowi diagendakan membagikan sejumlah bantuan kepada masyarakat hingga menghadiri apel santri dan pelajar.

Berdasarkan siaran pers Sekretariat Presiden, Jokowi Bertolak ke Jawa Tengah melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta.

Setibanya di Pangkalan TNI AU Adi Soemarmo, Kabupaten Boyolali, Jokowi dan Iriana serta rombongan terbatas akan langsung melanjutkan perjalanan dengan berkendara mobil.

Dalam kunjungannya di Provinsi Jawa Tengah kali ini, dia akan menyerahkan sejumlah bantuan antara lain bantuan pangan, meninjau dan meresmikan infrastruktur.

 

Selengkapnya...

3 dari 4 halaman

2. Balita Tewas Digigit Ular Kobra di Dalam Rumahnya di Tangerang

Seorang anak berinisial MF (4), meninggal dunia setelah digigit seekor ular kobra di dalam rumahnya yang berlokasi di Kampung Gempol Sari, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang, Senin 22 Januari 2024.

Diduga, ular tersebut muncul dari dalam lobang yang ada di rumah korban tersebut.

 "Iya betul, kami mendapat laporan tadi siang terkait adanya balita yang jadi korban gigitan ular," kata Kasie Humas Polres Metro Tangerang Kota, Komisaris Aryono.

Dia juga menjelaskan, berdasarkan laporan yang diterima Polisi, jika peristiwa itu terjadi ketika korban sedang bermain di dalam rumahnya. Saat itu, korban digigit ular pada bagian lengannya usai memasukkan ke dalam lubang di rumahnya.

 

Selengkapnya...

4 dari 4 halaman

3. Istana Bantah Kabar Jokowi Minta Bertemu Megawati

Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana membantah isu yang menyebut Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri. Dia pun heran narasi tak benar tersebut dikembangkan oleh media.

"Terkait dengan narasi yang dikembangkan seolah-olah ada pertemuan, permintaan dari Bapak Presiden untuk bertemu apalagi dihubungkan dengan Pemilu 2024 itu sama sekali tidak benar," kata Ari kepada wartawan, Senin 22 Januari 2024.

"Sesungguhnya hal itu tidak pernah terjadi, tidak pernah ada permintaan bertemu dan itu sudah dikonfirmasi lagi oleh Sekjen PDI Perjuangan," sambungnya.

Dia mengatakan Jokowi terbuka untuk bertemu dengan tokoh-tokoh bangsa, termasuk Megawati. Hanya saja, Ari menuturkan belum ada jadwal pertemuan antara Jokowi dan Megawati dalam waktu dekat ini.

 

Selengkapnya...