Liputan6.com, Jakarta Ahmad Sahroni Center (ASC), organisasi di bawah naungan politikus NasDem Sahroni menggelar bazar minyak goreng murah di hampir 100 titik yang tersebar di wilayah Jakarta Utara (Jakut) dan Jakarta Barat (Jakbar).
Adapun ratusan titik tersebut tersebar di berbagai kecamatan di Jakarta Utara dan Jakarta Barat, antara lain: Kecamatan Tanjung Priok, Kecamatan Pademangan, Kecamatan Penjaringan, Kecamatan Kembangan, Kecamatan Kebon Jeruk, Kecamatan Taman Sari, dan lain sebagainya.
Baca Juga
Selaku Pembina ASC yang juga merupakan anggota DPR RI dari dapil DKI Jakarta IIIAhmad Sahroni, mengaku dirinya sangat senang bisa membantu meringankan beban masyarakat. Terlebih, sebelumnya dia memang menerima berbagai laporan dari masyarakat, terkait mahalnya harga bahan pokok, khususnya minyak goreng.
Advertisement
“Alhamdulillah kegiatan hari ini lancar semua. Saya happy sekali bisa membantu masyarakat seperti ini. Setidaknya saya berharap, apa yang saya lakukan ini, dapat meringankan beban masyarakat. Karena dari kemarin kan banyak sekali keluhan masuk soal harga bahan pokok yang mahal. Nah makanya, sebisa mungkin saya membantu. Semoga bermanfaat,” ujar Sahroni dalam keterangannya, Sabtu (3/2/2024).
Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini juga menyebut dirinya akan terus berperan untuk masyarakat. Sebab menurutnya memang itu tugas seorang wakil rakyat.
“Saya kan dipilih oleh rakyat, diberikan amanah untuk mewakili suara mereka. Jadi memang sudah sepatutnya saya mencurahkan segala yang saya miliki, untuk kepentingan rakyat. Dan ini akan terus saya lakukan, kapan pun, di mana pun, dan dalam bentuk apa pun,” tambah Sahroni.
Diserbu Warga
Ketua ASC Imamuddin menyebut bazar minyak murah yang diadakan ini habis diserbu masyarakat yang membutuhkan.
“Minyak murah di semua titik habis, terserap baik oleh masyarakat yang membutuhkan. Kami selaku pelaksana kegiatan turut bahagia,” katanya.
Advertisement
Tak Pernah Lupa
Bahkan, seorang warga Kelurahan Meruya Utara, Jakarta Barat, Ibu Nur (52), menyebut Ahmad Sahroni sebagai anggota dewan yang paling sering mengadakan kegiatan di wilayahnya.
“Pak Sahroni ini top, bener-bener nggak pernah lupa sama masyarakat. Kegiatan berbaginya ada terus, nggak pernah putus. Boro-boro pas Pemilu doang, nggak Pemilu pun Pak Sahroni selalu berbagi. Itu baru wakil rakyat, inget sama warganya. Kalau bisa Pak Sahroni jadi Gubernur DKI sekalian deh,” kata Nur.