Liputan6.com, Jakarta - Satu keluarga tewas diduga bunuh diri di sebuah Apartemen kawasan Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, pada Sabtu, 9 Maret 2024. Jasad korban ditemukan di lobi apartemen. Itulah top 3 news hari ini.
Menurut salah satu penghuni apartemen yang tidak mau disebutkan identitasnya, mengungkapkan bahwa korban pernah didatangi jasa penagih utang. Warga itu menyampaikan, keluarga korban sepertinya sedang terhimpit masalah ekonomi. Hal itu dia katakan setelah mendengar langsung keluhan dari salah satu korban.
Baca Juga
Dia menceritakan, suatu hari korban datang untuk meminjam uang sebelum kejadian bunuh diri. Sang istri hanya menyanggupi untuk memberikan Rp1 juta.
Advertisement
Sementara itu, Kementerian Agama (Kemenag) menyelenggarakan pemantauan hilal (rukyatulhilal) untuk menentukan awal Ramadan, yang bertepatan dengan 29 Syakban 1445 H. Hasil dari pemantauan hilal ini disampaikan dalam sidang Isbat Kemenag, Minggu, 10 Maret 2024.
Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais dan Binsyar) Kemenag Adib mengatakan, pemantauan hilal Ramadan 2024 akan dilakukan di 134 lokasi di seluruh Indonesia.
Adib menjelaskan bahwa rukyatulhilal akan dilaksanakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama dan Kemenag Kabupaten/Kota, bekerja sama dengan Pengadilan Agama, Organisasi Masyarakat Islam, serta instansi lain di daerah setempat.
Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah terkait hanya tinggal menghitung hari, bahkan jam, seluruh umat muslim di seluruh dunia, termasuk Indonesia, akan memasuki bulan Ramadan.
Sebelum menjalankan ibadah puasa Ramadan, umat muslim biasanya mempersiapkan diri secara fisik maupun batin. Bukan hanya bermaafan, salah satu yang banyak dilakukan umat muslim menjelang Ramadan yakni mandi sunah di malam sebelum menjalankan ibadah puasa Ramadan.
Lantas, apakah sebenarnya mandi puasa Ramadan yang kemudian menjadi mandi wajib ini? Melansir baznas.org, saat bulan puasa memang ada anjuran mandi, tetapi bukan mandi wajib tetapi mandi sunnah yang dianjurkan pada setiap malam bulan puasa.
Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Minggu 10 Maret 2024:
1. Satu Keluarga Bunuh Diri di Apartemen Jakut Diduga Akibat Utang, Polisi Langsung Selidiki
Satu keluarga tewas diduga bunuh diri di sebuah Apartemen kawasan Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, pada Sabtu, 9 Maret 2024.
Jasad korban ditemukan di lobi apartemen. Salah satu penghuni apartemen mengungkapkan bahwa korban pernah didatangi jasa penagih utang.
"Saya pernah lihat orang tagih dia kan, orang namanya tagih utang kan pasti ada sedikit kasar atau gimana kan. Dari situ saya tahu (karena) ekonomi," kata warga yang tidak mau disebutkan identitasnya, dikutip Minggu, 10 Maret 2024.
Dia menyampaikan, keluarga korban sepertinya sedang terhimpit masalah ekonomi. Hal itu dia katakan setelah mendengar langsung keluhan dari salah satu korban.
Dia menceritakan, suatu hari korban datang untuk meminjam uang. Sang istri hanya menyanggupi untuk memberikan Rp1 juta.
KONTAK BANTUAN
Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit. Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.
Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku:Â https://play.google.com/store/apps/details?id=com.icreativelabs.sahabatku
Atau hubungi Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.
Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.
Â
Advertisement
2. Sidang Isbat Awal Ramadhan 2024 Digelar Sore Nanti, Ini 134 Titik Pemantauan Hilal
Kementerian Agama (Kemenag) akan menyelenggarakan pemantauan hilal (rukyatulhilal) untuk menentukan awal Ramadan, yang bertepatan dengan 29 Syakban 1445 H.
Hasil dari pemantauan hilal ini akan disampaikan dalam sidang isbat Kemenag, Minggu, 10 Maret 2024.
Pemantauan hilal Ramadhan 2024 akan dilakukan di 134 lokasi di seluruh Indonesia.
"Kami memutuskan untuk menyelenggarakan rukyatul hilal di 134 lokasi di seluruh wilayah Indonesia," jelas Adib, Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais dan Binsyar) Kemenag, beberapa waktu lalu.
Adib menjelaskan bahwa rukyatulhilal akan dilaksanakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama dan Kemenag Kabupaten/Kota, bekerja sama dengan Pengadilan Agama, Organisasi Masyarakat Islam, serta instansi lain di daerah setempat.
Â
3. Niat Mandi Puasa Ramadan, Lengkap dengan Waktu Melaksanakan hingga Tata Cara
Hanya tinggal meghitung hari, bahkan jam, seluruh umat muslim di seluruh dunia, termasuk Indonesia, akan memasuki bulan Ramadan.
Kementerian Agama (Kemenag) pun akan melakukan sidang isbat pemantauan hilal (rukyatulhilal) untuk menentukan awal Ramadan pada Minggu 10 Maret 2024.
Bukan hanya bermaafan, salah satu yang banyak dilakukan umat muslim menjelang Ramadan yakni mandi sunah di malam sebelum menjalankan ibadah puasa Ramadan.
Istilah ini muncul diduga dipengaruhi oleh adat istiadat masyarakat di berbagai daerah yang menyambut puasa Ramadan dengan ritual mandi. Lantaran masif, sebagian orang lantas menyebutnya sebagai mandi wajib.
Lantas, apakah sebenarnya mandi puasa Ramadan yang kemudian menjadi mandi wajib ini? Melansir baznas.org, saat bulan puasa memang ada anjuran mandi, tetapi bukan mandi wajib melainkan mandi sunah yang dianjurkan pada setiap malam bulan puasa.
Â
Advertisement