Sukses

Infografis DK PBB Loloskan Resolusi Gencatan Senjata di Gaza

Dewan Keamanan PBB setuju mengeluarkan resolusi seruan gencatan senjata segera di Jalur Gaza. Resolusi DK PBB ini pertama kali sejak perang Hamas vs Israel berkobar pada 7 Oktober 2023.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah mengalami kebuntuan 5 bulan lebih, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa atau DK PBB akhirnya setuju mengeluarkan resolusi mengenai gencatan senjata segera di Jalur Gaza. Padahal, Amerika Serikat atau AS sempat 3 kali menggunakan hak veto untuk menggagalkan resolusi DK PBB sebelumnya.

Resolusi kali ini disetujui setelah melalui pemungutan suara pada sidang DK PBB di Markas Besar PBB di New York, AS, Senin 25 Maret 2024. AS akhirnya memutuskan abstain, sedangkan 14 anggota lainnya mendukung resolusi yang diajukan 10 anggota tidak tetap DK PBB.

Bunyi resolusi DK PBB tersebut, yakni menuntut gencatan senjata segera di bulan Ramadan yang mengarah pada gencatan senjata yang berkelanjutan dan abadi. DK PBB juga menuntut pembebasan para sandera. Hanya saja, tidak membuat gencatan senjata tergantung pada pembebasan mereka seperti yang diminta AS sebelumnya.

Bukan hanya itu. Selain menuntut gencatan segera di Jalur Gaza, DK PBB menekankan kebutuhan mendesak memperluas aliran bantuan kemanusiaan dan melindungi warga sipil.

Perang Hamas vs Israel telah berkobar sejak 7 Oktober 2023 dan menimbulkan banyak korban jiwa maupun cedera dari kedua belah pihak. Kendati demikian, bencana kemanusiaan dan kehancuran akibat perang lebih banyak diderita warga Palestina di Jalur Gaza.

Boleh dikatakan, resolusi DK PBB bersifat mengikat secara hukum dan dianggap sebagai hukum internasional. Sekalipun tak punya cara menegakkan resolusi, DK PBB dapat menerapkan tindakan hukuman tambahan terhadap Israel.

Resolusi DK PBB mengenai gencatan senjata di Jalur Gaza menuai beragam tanggapan, terutama dari pihak yang terlibat yakni Israel dan kelompok Hamas. Bagaimana ragam tanggapannya? Simak selengkapnya dalam rangkaian Infografis berikut ini:

2 dari 3 halaman

Infografis DK PBB Loloskan Resolusi Gencatan Senjata di Gaza

3 dari 3 halaman

Infografis Ragam Tanggapan DK PBB Loloskan Resolusi Gencatan Senjata di Gaza