Liputan6.com, Jakarta - Kasus kecelakaan yang melibatkan mobil Toyota Fortuner dengan mikrobus Isuzu Elf di Jalan Tol Layang Sheikh Mohamed Bin Zayed (Tol MBZ) pada Senin (6/4/2024) pagi kemarin berakhir damai. Kasus kecelakaan tersebut ditangani Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Bekasi Kota.
Kasatlantas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Yugi Bayu Hendarto menjelaskan, kedua kendaraan mengalami kerusakan dalam insiden kecelakaan di Tol MBZ tersebut. Namun karena tidak ada korban jiwa, Satlantas Polres Metro Bekasi Kota memfasilitasi musyawarah kekeluargaan antara kedua pihak.
Baca Juga
"Dalam musyawarah tersebut, pihak kendaraan Toyota Fortuner telah sepakat untuk bertanggung jawab dalam memperbaiki kerusakan pada kendaraan mikrobus dengan nomor polisi Z-7039-ND," katanya, seperti dikutip dari Antara, Selasa (7/5/2024).
Advertisement
Meski begitu, Yugi menjelaskan bahwa saat ini perkaranya masih ditangani oleh Unit Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) Polres Metro Bekasi Kota berdasarkan laporan polisi.
Proses penyelidikan juga masih berlangsung untuk menelusuri lebih lanjut mengenai kejadian ini sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Pasal 310 ayat 1 dan 2 UU Nomor 22 Tahun 2019 tentang UU Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
Lebih lanjut, Yugi mengungkapkan, bahwa kecelakaan di Tol Layang MBZ tersebut dipicu sopir mobil Fortuner yang mengantuk.
"Dari hasil pemeriksaan terhadap pengemudi, diduga kecelakaan tersebut akibat mengantuk saat mengemudi kendaraannya," katanya.
Kronologi Kecelakaan
Dia menjelaskan kronologi kecelakaan antara mobil Toyota Fortuner dengan mikrobus Isuzu Elf tersebut terjadi pada Senin (6/5/2024) sekitar pukul 07.10 WIB di Jalan Tol Layang MBZ KM 14 B, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Insiden tersebut terjadi ketika kedua kendaraan datang dari arah Cikampek menuju Jakarta melalui Jalan Tol Layang MBZ. Setibanya di lokasi kejadian, pengemudi mikrobus Isuzu Elf berinisial F (36), melaporkan bahwa ia berada di jalur 1.
Kemudian mobil Fortuner yang dikemudikan MRA (23) datang tanpa membawa penumpang dan menabrak bagian belakang mikrobus Isuzu Elf tersebut pada bagian kiri belakang.
Akibat tabrakan tersebut, kendaraan mikrobus oleng ke kiri dan kemudian ke kanan hingga akhirnya menabrak pembatas median jalan Tol Layang MBZ. Kedua kendaraan pun mengalami kerusakan.
Advertisement
Melaju Kencang, Fortuner Tabrak Elf di Tol MBZ
Sebelumnya diberitakan, sebuah video viral merekam detik-detik kecelakaan lalu lintas yang melibatkan mobil Toyota Fortuner berpelat dinas Polri dengan salah satu mobil minibus Isuzsu Elf warna silver di Tol Layang Sheikh Mohammed bin Zayed (Tol MBZ). Insiden itu terjadi pada Senin (6/5/2024) pagi.
Dikutip dari akun X @apansa_kalengs, terekam melalui kamera dashcam memperlihatkan mobil Fortuner hitam dengan pelat dinas Polri melaju kencang melalui jalur kiri. Tiba-tiba, Fortuner menabrak mobil di depannya, lalu menyenggol mobil di sampingnya.
“Kecelakaan di MBZ ges. Kalo kalian jeli. coba perhatikan baik-baik ya itu si fortun kenapa plat-nya berubah jadi sipil? sebusuk itukah instansi mereka?” tulis akun tersebut.
Memang setelah tabrakan di Tol MBZ, pelat dinas Polri dengan nomor 7-VIII tidak terpasang lagi di body belakang mobil Fortuner.
Setelah tabrakan, mobil Fortuner tersebut sempat terekam berganti nomor menjadi kendaraan sipil dengan pelat warna putih.
Kasus Ditangani Polres Bekasi Kota
Seementara itu, Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Dani Hamdani mengonfirmasi insiden kecelakaan di Tol Layang MBZ yang melibartkan mobil Fortuner dan Elf. Saat ini kasus tersebut tengaj ditangani oleh Satlantas Polres Metro Bekasi Kota.
“Saya infokan ke kasat lantas untuk penanganannya,” ujar Dani saat dikonfirmasi.
Namun demikian, Dani belum menjelaskan lebih lanjut terkait kronologi maupun penyebab kecelakaan di jalan tol layang Jakarta-Cikampek tersebut.
Advertisement