Sukses

3 Respons Inara Rusli Usai Sang Mantan Suami Virgoun Ditangkap Kasus Narkoba, Enggan Komentar

Kabar Virgoun ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba rupanya sudah didengar oleh sang mantan istri, Inara Rusli. Dia menolak berkomentar atas penangkapan sang mantan suami.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar Virgoun ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba rupanya sudah didengar oleh sang mantan istri, Inara Rusli. Dia menolak berkomentar atas penangkapan sang mantan suami di Polres Metro Jakarta Barat.

Melalui pernyataan tertulis di Instagram Stories, Kamis 20 Juni 2024, Inara Rusli tanpa menyebut nama dan menyinggung kasus narkoba Virgoun mengisyaratkan telah mendengar kabar tersebut, namun memilih fokus cari nafkah.

"Gak mau komen apa-apa selain kerjaan. We’ve been thru and surviving a lot of things (kami telah melewat dan bertahan menghadapi banyak hal dalam hidup)," tulis Inara Rusli dengan latar hitam polos, Kamis 20 Juni 2024.

Baginya, Virgoun adalah mantan dan bukan lagi prioritas dalam hidup. Inara Rusli hanya ingin tetap waras untuk mencari nafkah dan mendidik anak-anak. Tak ingin menoleh ke masa lalu.

Tak lupa, bahkan Inara Rusli memilih minta maaf kepada anak-anak seraya mengaku selama ini telah berusaha sebaik mungkin melakukan bagiannya. Takdir berkata lain. Virgoun ditangkap.

"Maafkan aku, Nak. Aku telah melakukan bagianku," ujar Inara Rusli dalam bahasa Inggris.

Terlepas dari kenyataan bahwa Virgoun yang kini berstatus mantan suami ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba, ia tetap minta maaf kepada anak-anak.

"Aku sudah mencoba yang terbaik untuk menyelamatkannya tidak peduli bagaimana itu membuat mereka salah paham terhadapku. Aku minta maaf," ucap Inara.

Berikut sederet respons Inara Rusli usai sang mantan suami Virgoun ditangkap terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba dihimpun Liputan6.com:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. Enggan Komentari Virgoun Tersandung Narkoba, Ingin Tetap Waras Cari Uang Demi 3 Anak

Lewat pernyataan tertulis di Instagram Stories, Kamis 20 Juni 2024, Inara Rusli tanpa menyebut nama dan menyinggung kasus narkoba Virgoun mengisyaratkan telah mendengar kabar tersebut namun memilih fokus cari nafkah.

"Gak mau komen apa-apa selain kerjaan. We’ve been thru and surviving a lot of things (kami telah melewat dan bertahan menghadapi banyak hal dalam hidup)," tulis Inara Rusli dengan latar hitam polos, Kamis 20 Juni 2024.

Baginya, Virgoun adalah mantan dan bukan lagi prioritas dalam hidup. Inara Rusli hanya ingin tetap waras untuk mencari nafkah dan mendidik anak-anak. Tak ingin menoleh ke masa lalu.

"Anak-anak butuh maminya waras untuk cari nafkah dan didik mereka. Makasih atas besar pengertiannya semua. Mohon support dan doa-doa baiknya saja. Makasih," kata Inara.

 

3 dari 4 halaman

2. Minta Maaf pada Anak Setelah Virgoun Ditangkap Polisi

Ogah mengomentari penangkapan Virgoun terkait dugaan penyalahgunaan narkoba, Inara Rusli memilih minta maaf kepada ketiga anaknya karena upaya menyelamatkan mantan suami tak membuahkan hasil.

Beberapa jam setelah kasus narkoba Virgoun viral, Inara Rusli mengunggah potret di kolam renang merangkul ketiga anak dari pernikahannya dengan Virgoun. Dalam potret mereka tampak bahagia.

Menyertai unggahan ini, pesohor dengan 2 jutaan pengikut ini minta maaf kepada anak-anak seraya mengaku selama ini telah berusaha sebaik mungkin melakukan bagiannya. Takdir berkata lain. Virgoun ditangkap.

"Maafkan aku, Nak. Aku telah melakukan bagianku," ujar Inara Rusli dalam bahasa Inggris, seraya mengenang pernah disalahpahami sejumlah orang di sekitar Virgoun.

Terlepas dari kenyataan bahwa Virgoun yang kini berstatus mantan suami ditangkap polisi terkait dugaan penyalahgunaan narkoba, ia tetap minta maaf kepada anak-anak.

"Aku sudah mencoba yang terbaik untuk menyelamatkannya tidak peduli bagaimana itu membuat mereka salah paham terhadapku. Aku minta maaf," ucap Inara.

 

4 dari 4 halaman

3. Tegaskan Tak Mau Komentar Apa-Apa Selain Kerjaan

Tak hanya itu, Inara Rusli juga mengunggah story lainnya yang berisi keengganannya dalam memberikan komentar terkait ditangkapnya sang mantan suami.

"Gak mau komen apa-apa selain kerjaan. Kita sudah melalui dan bertahan dalam banyak keadaan. Anak-anak butuh maminya waras untuk cari nafkah dan didik mereka," tulis Inara dengan latar belakang hitam.

Ia juga berterima kasih atas pengertian yang diberikan kepada dirinya dan anak-anak dari para warganet setelah Virgoun ditangkap.

Selebihnya Inara meminta doa serta dukungan untuk dirinya yang kini secara tidak langsung diterpa masalah terkait mantan suaminya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.