Sukses

Ini Alasan Gibran Ditemani Raffi Ahmad Blusukan di Jakarta

Gibran beralasan, Raffi Ahmad turut serta blusukan dalam rangka silaturahmi lantaran lama tidak berjumpa.

Liputan6.com, Jakarta - Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka kembali blusukan ke Ibu Kota. Setelah sebelumnya ditemani Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, kali ini putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu didampingi artis Raffi Ahmad.

Gibran beralasan, Raffi Ahmad turut serta blusukan dalam rangka silaturahmi lantaran lama tidak berjumpa.

“Dengan Mas Raffi sudah lama nggak ketemu,” tutur Gibran di Pasar Nangka, Senen, Jakarta Pusat, Rabu (3/7/2024).

Menurut Gibran, dirinya bersama Raffi turut berdiskusi terkait sejumlah hal. Salah satunya upaya belanja masalah sebelum nantinya dilantik menjadi Wakil Presiden RI periode 2024-2029.

“Ya ini kita ingin ini lah, ingin update-update lagi terutama masalah-masalah terkini,” kata Gibran.

Sebelumnya, pada Rabu (8/5/2024 ), nama Raffi Ahmad muncul dalam radar pencalonan di Pilkada Jawa Tengah 2024 oleh Partai Golkar. Saat ini, Partai Golkar masih menggodok nama-nama yang ada, salah satunya Raffi Ahmad yang masuk bursa calon wakil gubernur (cawagub) Jawa Tengah.

Nama Raffi Ahmad muncul usai beredar video si sosial media yang menunjukkan Raffi Ahmad terlihat sedang sesi pengambilan foto bersama Bupati Kendal sekaligus kader Golkar Dico Ganinduto. Dalam video itu, terlihat keduanya mengenakan kemeja putih dan peci hitam.

"Nama Raffi kita juga monitor. Masuk dalam radar kami," kata Wakil Ketua Umum Golkar Ahmad Doli kepada wartawan.

Doli mengatakan saat ini pihaknya sedang menguji nama-nama itu dalam survei internal. Menurutnya, masih ada kemungkinan akan muncul nama baru untuk pencalonan di setiap daerahnya.

2 dari 3 halaman

Ditemani Raffi Ahmad, Gibran Blusukan ke Kampung Manggis, Bagikan Buku dan Susu Gratis

Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka melakukan blusukan ke sejumlah titik wilayah Jakarta hari ini, Rabu (3/7/2024). Lokasi pertama yakni Kampung Padat Pasar Manggis di kawasan Jakarta Selatan.

Pantauan Liputan6.com, Gibran tiba sekitar pukul 08.10 WIB. Kedatangannya langsung disambut sejumlah warga, yang juga mengacungkan dua jari.

Gibran ditemani salah satu artis Raffi Ahmad. Dia membagikan buku dan susu seraya dikerumuni anak-anak.

Masuk pukul 09.05 WIB, Gibran tiba di Kampung Deret Pelangi, Jakarta Pusat. Dia melakukan aktivitas serupa yakni membagikan makanan dan susu gratis.

Baru tiba di lokasi, Gibran dan Raffi langsung diteror foto selfie. Warga ramai-ramai meminta mengabadikan gambar secara bergantian bersama keduanya.

"Mas Gibran, Mas Raffi foto ibu cantik,” teriak seorang ibu.

"Ya ayo,” jawab Gibran.

"Foto ibu cantik terus,” sahut Raffi disambut tawa.

3 dari 3 halaman

Blusukan Bareng Pj Gubernur Jakarta

Sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka mendampingi Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono meninjau proyek Kali Semongol, Tegal Alur, Jakarta Barat, Jumat (28/7/2024).

Selain itu, Gibran juga menemani Heru melanjutkan kunjungannya ke Kelurahan Kamal Muara, Jakarta Utara.

Dilihat Liputan6.com dalam undangan dua giat agenda Heru Budi Hartono itu tidak tercantum soal kunjungan Gibran.

Saat dikonfirmasi, Gibran mengatakan kunjungannya ke Kali Semongol dan Kamal Muara hanya untuk menyapa dan bermain bersama warga.

"Enggak ada agenda apa-apa, main aja," kata Gibran kepada wartawan di Muara Kamal, Jakarta Utara, Jumat (28/6/2024).

Meski begitu, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini bilang, hadir dalam kunjungan Heru Budi tersebut sebagai wali kota Surakarta.

"Mendampingi Pak Pj Gubernur (Heru Budi). (Sebagai) wali kota," ucap dia.