Sukses

Paus Fransiskus Sapa Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Beri Salam Hangat

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima kunjungan Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (4/9/2024).

Liputan6.com, Jakarta - Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus menyapa Presiden terpilih RI, Prabowo Subianto saat memberikan pidato di Istana Negara Jakarta, Rabu (4/9/2024). Paus menyampaikan salam hangat untuk Prabowo.

"Saya mengucapkan salam hangat kepada Presiden Terpilih untuk masa tugas pelayanan anda yang membawa buah untuk Indonesia," kata Paus saat menyampaikan pidato di hadapan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan tokoh lintas agama.

Dia mengatakan Indonesia merupakan negara kepulauan yang luas dan dikelilingi laut. Paus menyampaikan terima kasih kepada Jokowi atas undangan berkunjung ke Indonesia.

"Dengan sepenuh hati, saya berterima kasih kepada anda Bapak Presiden atas undangan yang menyenangkan untuk mengunjungi negara Anda," ucap Paus.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima kunjungan Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (4/9/2024). Kedatangan Kepala Negara Vatikan itu disambut dengan upacara kenegaraan.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Paus Fransiskus tiba di Istana Merdeka pukul 09.35 WIB, dengan diiringi pasukan marching band. Paus yang memakai mobil Innova Zenix sempat membuka kaca mobilnya dan melambaikan tangan kepada awak media.

Sejumlah anak-anak yang memakai baju adat Indonesia pun ikut menyambut kedatangan Paus Fransiskus di Istana Merdeka. Mobil yang membawa Paus Fransiskus lalu menuju halaman Istana Merdeka Jakarta.

Jokowi lalu menyambut kedatangan Paus Fransiskus. Keduanya saling berjabat tangan. Jokowi kemudian mengajak Paus ke halaman Istana Merdeka untuk upacara penyambutan kenegaraan.

Dalam kesempatan ini, lagu kedua negara dikumandangkan. Sebanyak 21 dentuman meriam juga ikut meiiringi untuk menyambut kedatangan Paus Fransiskus. Jokowi dan Paus juga menyaksikan defile pasukan.

Selanjutnya, sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju menyalami Paus Fransiskus. Mereka antara lain, Presiden Terpilih sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, hingga Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Setelah itu, Jokowi mengajak Paus Fransiskus masuk ke ruang kredensial Istana Merdeka untuk berfoto bersama dan menandatangani buku tamu. Pertemuan dilanjutkan dengan pembicaraan atau veranda talk.

2 dari 3 halaman

Usai ke Istana Bertemu Presiden Jokowi, Paus Fransiskus Lanjut Pertemuan dengan Anggota Serikat Yesus

Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus melanjutkan agendanya untuk bertemu secara pribadi dengan anggota Serikat Yesus di Kedutaan Besar (Kedubes) Vatikan, Jakarta Selatan (Jaksel) usai tatap muka bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (4/9/2024).

Pantauan Liputan6.com, Rabu (4/9/2024), terpantau sejumlah tamu undangan telah datang lebih dulu sejak pukul 10.20 WIB. Paus Fransiskus sendiri dijadwalkan tiba di Kedubes Vatikan sekitar pukul 11.30 WIB.

Rombongan terlihat diantar menggunakan bus pariwisata. Sementara petugas terus melakukan pengamanan, khususnya sterilisasi area Kedubes dari warga yang antusias melihat Paus Fransiskus.

Hingga pukul 10.43 WIB, petugas baru melakukan sterilisasi arus lalu lintas di depan Kedubes Vatikan secara bertahap.

Meski di bawah terik matahari, masyarakat sangat antusias melihat Paus Fransiskus. Salah satunya Deni, yang membawa serta istri dan anak balitanya ke lokasi.

"Momen sejarah yang mungkin enggak tahu kapan lagi ada (Paus) ke Indonesia," kata Deni bersemangat, Rabu (4/9/2024)

Sebelumnya, Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus tiba di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (4/9/2024). Kedatangan Kepala Negara Vatikan itu akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Paus Fransiskus tiba di Istana Merdeka pukul 09.35 WIB, dengan diiringi pasukan marching band. Paus yang memakai mobil Innova Zenix sempat membuka kaca mobilnya dan melambaikan tangan kepada awak media.

3 dari 3 halaman

Anak-Anak Ikut Sambut Paus Fransiskus

Sejumlah anak-anak yang memakai baju adat Indonesia pun ikut menyambut kedatangan Paus Fransiskus di Istana Merdeka. Mobil yang membawa Paus Fransiskus lalu menuju halaman Istana Merdeka Jakarta.

Tampak sejumlah menteri kabinet ikut mendampingi mulai dari Presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengucapkan selamat datang kepada Pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus atas kunjungannya ke Indonesia pada 3-6 September 2024.

Jokowi mengatakan masyarakat Indonesia menyambut hangat kedatangan Kepala Negara Vatikan itu.

"Saya atas nama rakyat Indonesia menyambut hangat dan terima kasih atas kunjungan Yang Teramat Mulia Paus Fransiskus ke Indonesia. Selamat datang Yang Teramat Mulia Sri Paus Fransiskus ke Indonesia," kata Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Selasa 3 September 2024.