Sukses

Wali Kota Helldy Berikan Apresiasi Kepada Puluhan Instansi, Perusahaan, dan Individu Terkait Kebakaran TPSA Bagendung

Meski demikian, Helldy juga perlu melakukan evaluasi terhadap kejadian tersebut, termasuk penyelidikan terhadap empat titik kebakaran.

Liputan6.com, Cilegon Beberapa waktu lalu terjadi kebakaran di Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPSA) Bagendung. Saat insiden itu terjadi, banyak pihak yang ikut turun langsung untuk mencoba memadamkan sang jago merah. 

Berkaitan dengan hal tersebut, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian memberikan apresiasi kepada 24 instansi, perusahaan dan individu yang terlibat dan berkontribusi terhadap aktivitas pemadaman kebakaran di TPSA Bagendung. Penghargaan diberikan saat apel pagi yang digelar di halaman Kantor Wali Kota Cilegon, Selasa (24/9). 

"Kami memberikan penghargaan tinggi kepada semua unsur yang terlibat, baik dinas terkait, perusahaan maupun individu yang berani membantu dalam usaha memadamkan api," kata Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian sebagaimana dirilis Diskominfo Cilegon,  Selasa (24/9). 

Meski demikian, Helldy juga perlu melakukan evaluasi terhadap kejadian tersebut. Helldy mengatakan bahwa hasil dari evaluasi ini akan segera diperbaiki, termasuk penyelidikan terhadap empat titik kebakaran yang saat ini masih dalam proses oleh pihak berwenang. 

Sementara itu, Kepala Seksi (Kasie) Pemadam Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Cilegon Robby Firdaus mengucapkan terima kasih kepada Helly. 

"Ini menjadi motivasi bagi kami untuk meningkatkan kinerja dalam penanganan kebakaran," ucapnya.

Robby menjelaskan bahwa lima unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan dalam pemadaman tersebut dengan bantuan unit dari berbagai perusahaan dan instansi. 

"Banyak yang turut membantu termasuk dengan membawa mobil tangki air untuk mempermudah akses air untuk memadamkan api. Harapan kami kedepan adalah tidak terjadinya lagi kebakaran di TPSA Bagendung," ujarnya. 

 

(*)

Video Terkini