Sukses

Kebakaran di Kali Anyar Tambora Selasa Dini Hari, 5 Orang Meninggal Dunia

Kasie Ops Gulkamart Jakarta Barat, Syarifuddin mengatakan kebakaran diduga karena kebocoran gas di salah satu rumah warga.

 

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak lima orang dilaporkan tewas dalam kebakaran yang melanda pemukiman di Jalan Kali Anyar IV, Tambora Jakarta Barat, Selasa (15/10) dini hari tadi.

"Kebakaran Jalan Kali Anyar IV titik kenal samping kantor kelurahan Kaliaanyar, korban jiwa lima orang," kata Kasie Ops Gulkamart Jakarta Barat, Syarifuddin saat dikonfirmasi, Selasa (15/10/2024).

Kelima korban tersebut adalah dua orang perempuan bernama Sriyani (66) dan Aryanti (44). Lalu tiga orang lainnya adalah laki-laki Raihan (7), Asgar (13), dan Yoka (12).

"Diduga karena kebocoran gas," ucapnya.

Kata Syarifuddin, kebakaran semula dari salah seorang warga yang mendengar adanya dentuman keras dan mengeluarkan api dari salah satu rumah pada pukul 01.23 WIB. Sebanyak 30 unit rumah tinggal ludes dilahap si jago merah.

Api kemudian baru bisa dipadamkan selama delapan jam lamanya setelah 22 unit pemadam dan 110 personel damkar dikerahkan. Saat ini kebakaran Tambora sudah dinyatakan normal.

"Estimasi Jumlah Kerugian Rp.10.500.000.000," pungkasnya.

 

Reporter: Rahmat Baihaqi

Sumber: Merdeka.com