Sukses

Dituding Mark Up Troli, MA Ancam Somasi Media

Sekretaris MA, Nurhadi, menegaskan, dokumen yang beredar di media adalah dokumen lama. MA sudah merevisi harga pengadaan barang dan jasa.

Sejumlah media memberitakan rencana proyek Badan Peradilan Umum Mahkamah Agung yang akan membeli sejumlah barang. Sebanyak 62 barang/jasa akan diadakan MA dengan menggunakan anggaran APBN.

Namun, yang mencengangkan adalah MA akan membeli 5 unit troli dengan harga Rp 50 juta atau harga per unitnya Rp 10 juta. Pembelian dilakukan pada April 2013 dengan metode penunjukan langsung.

Sekretaris MA, Nurhadi, menegaskan, dokumen yang beredar di media adalah dokumen lama. MA sudah merevisi harga pengadaan barang dan jasa.

"Berita di media tidak fair, karena mengambil datanya sebelum direvisi, jadi nanti akan saya somasi itu. Lihat saja siapa saja yang muat itu, bisa saya somasi," kata Nurhadi di Gedung MA, Jakarta, Rabu (1/5/2013).

Apakah akan meminta hak jawab terlebih dahulu? "Itu kan pilihan kita. Kalau ranah hukum ya kami somasi, soal waktunya lihat saja," ujarnya.

Nurhadi menjelaskan, saat ini MA menganggarkan harga untuk 1 troli adalah Rp 1,2 juta. Namun, Nurhadi mengaku tak ingat berapa jumlah troli yang akan dibeli MA. "Saya tak hapal," ujarnya.

Dalam berkas Rencana Umum Pengadaan Barang/Jasa Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum MA yang dimiliki Liputan6.com, dokumen ini diteken oleh Mugyana Sukandar selaku Kuasa Pengguna Anggaran Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum MA.

Dalam dokumen itu diketahui, MA akan membeli 5 unit troli dengan harga Rp 50 juta atau harga per unitnya Rp 10 juta. Pembelian dilakukan pada April 2013 dengan metode penunjukan langsung.

MA juga akan membeli 8 unit laptop dengan harga Rp 144 juta atau Rp 18 juta per unit. Pembelian dilakukan pada April 2013 dengan metode penunjukan langsung.

Sedangkan untuk membeli 35 unit komputer, MA mengganggarkan Rp 525 juta atau senilai Rp 15 juta per unitnya. Pembelian dilakukan pada April 2013 dengan metode lelang.

Selain itu, MA juga akan melakukan perbaikan terhadap rumah dinas hakim. Rencananya pada Mei 2013, MA akan memperbaiki 5 rumah dinas hakim dengan anggaran Rp 50 juta untuk tiap rumah. MA juga akan melakukan pemasangan 186 meter persegi konblik di rumah dinas Hakim hengan nilai Rp 17,67 juta. Serta melakukan pemagaran rumah dinas hakim dengan anggaran Rp 90 juta.

Tak hanya itu, MA juga akan membeli 1.000 toga hakim dengan harga Rp 600 juta, 1.500 tanda jabatan hakim dan panitera senilai Rp 82.500.000, serta 300 kalung jabatan dan palu senilai Rp 88 juta. MA juga akan membeli 500 jas panitera dengan nilai Rp 187,5 juta. (Ary)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini