Sukses

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Menkomdigi Meutya Hafid Ajak Pemuda Bangun Sektor Digital Nasional

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024 menjadi momentum untuk pelibatan pemuda Indonesia dalam membangun Indonesia yang cerdas.

Liputan6.com, Jakarta Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024 menjadi momentum untuk melibatkan pemuda Indonesia dalam membangun Indonesia yang cerdas.

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid menegaskan para pemuda memiliki peran penting dalam pembangunan sektor digital. Maka itu, dirinya mengajak generasi muda untuk aktif berkontribusi dan memanfaatkan potensi demi kemajuan bangsa.

“Pemerintah mengajak, memanggil pemuda Indonesia untuk berpartisipasi aktif dalam visi Indonesia yang cerdas digital, inklusif, dan aman. Dengan semangat Sumpah Pemuda, kita semua bisa membawa Indonesia menjadi bangsa yang unggul di era digital,” ungkapnya dalam Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024 di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Senin (28/10/2024).

Kegiatan upacara turut diikuti Wakil Menteri Komdigi Nezar Patria dan Angga Raka Prabowo serta Pejabat Tinggi Madya dan Pratama Kementerian Komdigi.

Pemerataan Akses Internet di daerah Terdepan, Terpencil, dan Tertinggal (3T) juga menjadi komitmen Kementerian Komdigi agar akses informasi dan teknologi lebih setara di seluruh pelosok Indonesia.  

“Literasi Digital sangat penting bagi pemuda untuk menghadapi era informasi yang kompleks. Kita mengajak pemuda menjadi agen literasi digital yang membawa manfaat bagi masyarakat sekitarnya,” ajaknya.

2 dari 2 halaman

Maju Bersama Indonesia Raya

Meutya Hafid berharap pelibatan peran aktif pemuda menjadi wujud realisasi tema peringatan tahun ini yaitu “Maju Bersama Indonesia Raya”.

“Kita juga harus mengajak pemuda yang berada di daerah maju untuk mendukung pemuda di wilayah 3T agar bisa berkembang bersama,” tutur Meutya Hafid.

Menkomdigi mengatakan seluruh pemangku kepentingan dan civitas Kementerian Komdigi untuk menghadapi perubahan besar di lanskap digital.

“Mari kita jalankan tugas ini bersama-sama dengan penuh semangat dan komitmen. Inilah saatnya kita membuat perubahan yang berarti untuk negeri kita tercinta,” tandasnya.

 

(*)

Video Terkini