Sukses

Top 3 News: Jelang Nataru, Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat 10 Persen

Pemerintah memutuskan menurunkan harga tiket pesawat sebesar 10 persen dari harga biasanya, menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025. Itulah top 3 news hari ini.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah memutuskan menurunkan harga tiket pesawat sebesar 10 persen dari harga biasanya, menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025. Itulah top 3 news hari ini.

Penurunan harga tiket pesawat ini berlaku untuk perjalanan dalam negeri atau domestik. Hal tersebut disampaikan Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

AHY mengatakan bahwa pemerintah berupaya keras selala 2 minggu terakhir, agar terjadi penurunan harga tiket pesawat menjelang high season yakni, libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Sementara itu, kebakaran melanda sebuah restoran di mall Grand Indonesia, Jalan M.H. Thamrin Jakarta Pusat pada Rabu 27 November 2024. Sebuah restoran Gyukaku dilalap si jago merah.

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Satriadi Gunawan melaporkan, insiden ini terjadi pada pukul 12.58 WIB. Terkait kejadian ini, sebanyak 13 unit mobil pemadam dan 52 personel dikerahkan ke lokasi.

Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah terkait pengacara Otto Cornelis Kaligis alias OC Kaligis kembali menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung (Kejagung) terkait kasus pemufakatan jahat tindak pidana korupsi suap dan gratifikasi dalam penanganan perkara Terpidana Ronald Tannur tahun 2023 sampai dengan 2024, dengan tersangka mantan petinggi Mahkamah Agung (MA) Zarof Ricar (ZR) dan pengacara Ronald Tannur, yakni Lisa Rahmat (LS).

Otto mengulas, penyidik menemukan ada namanya dalam tulisan tangan tersangka Lisa Rahmat (LS), usai melakukan penggeledahan. Sebab itu, dirinya dipanggil untuk menjalani pemeriksaan.

Menurut Otto, tersangka Lisa Rahmat mengakali hakim untuk menolak kasasi perkara kliennya. Dia berkesimpulan, saat itu ada persekongkolan antara majelis hakim dengan pengacara pihak lawan yang berperkara.

Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Rabu 27 November 2024:

2 dari 4 halaman

1. Jelang Nataru, Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat 10 Persen

Pemerintah memutuskan menurunkan harga tiket pesawat sebesar 10 persen dari harga biasanya, menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025. Penurunan tiket pesawat ini berlaku untuk perjalanan dalam negeri atau domestik.

"Jadi Pak Menhub bersama stakeholder lainnya, termasuk bagaimana maskapai BUMN, ini juga sama-sama menyadari pentingnya penurunan harga tiket untuk membantu masyarakat kita dan juga menggerakkan ekonomi termasuk pariwisata," kata Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai rapat bersama Presiden RI Prabowo Subianto di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa 26 November 2024.

"Maka dari semua elemen tadi termasuk menurunkan biaya dan jasa bandar udara, Avtur, full surcharge, maka bisa dikurangi harga tiket itu kurang lebih 10 persen dari harga biasanya secara nasional secara domestik," sambungnya.

Dia mengatakan bahwa pemerintah berupaya keras selala 2 minggu terakhir, agar terjadi penurunan harga tiket pesawat menjelang high season yakni, libur Natal dan Tahun Baru.

 

Selengkapnya...

3 dari 4 halaman

2. Kebakaran di Restoran Gyukaku Grand Indonesia, 13 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

Kebakaran melanda sebuah restoran di mall Grand Indonesia, Jalan M.H. Thamrin Jakarta Pusat pada Rabu 27 November 2024. Sebuah restoran Gyukaku dilalap si jago merah.

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyela­matan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Satriadi Gunawan melaporkan, insiden ini terjadi pada pukul 12:58 WIB.

"Objek terbakar Grand Indonesia Lantai 3A (Restoran Gyukaku)," kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu.

Terkait kejadian ini, sebanyak 13 unit mobil pemadam dan 52 personel dikerahkan ke lokasi. Hingga ini, proses pemadaman masih berlangsung.

 

Selengkapnya...

4 dari 4 halaman

3. OC Kaligis Diperiksa, Sebut Pengacara Ronald Tannur Terkenal Urus Perkara

Pengacara Otto Cornelis Kaligis alias OC Kaligis kembali menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung (Kejagung) terkait kasus pemufakatan jahat tindak pidana korupsi suap dan gratifikasi dalam penanganan perkara Terpidana Ronald Tannur tahun 2023 sampai dengan 2024, dengan tersangka mantan petinggi Mahkamah Agung (MA) Zarof Ricar (ZR) dan pengacara Ronald Tannur, yakni Lisa Rahmat (LS).

Dia mengulas, penyidik menemukan ada namanya dalam tulisan tangan tersangka Lisa Rahmat (LS), usai melakukan penggeledahan. Sebab itu, dirinya dipanggil untuk menjalani pemeriksaan.

"Jadi waktu digeledah (Kantor Lisa Rahmat) dia punya tulisan tangan dia, OC Kasasi 5 M (Rp5 miliar)," tutur OC Kaligis di Kejagung, Jakarta Selatan, Selasa 26 November 2024.

"Terus saya ditanya apa ini, saya ada perkara lawan pengacara Lisa Rahmat. Kenapa saya tahu dia main sama hakim, karena di Jakarta Utara saya masukkan bukti-bukti, dia kan pengacaranya, ah ini bukti-bukti kita kesampingkan. Loh saya bilang kenapa," sambungnya.

 

Selengkapnya...