Sukses

Tiga Ruas Tol Regional Nusantara Alami Kenaikan Lalin pada H-3 Lebaran 2025

Senior General Manager JNT, Tyas Pramoda Wardhani menyebutkan rus Tol MKTT tercatat sejumlah 18.143 kendaraan melintas pada hari Jumat, 28 Maret 2025.

Liputan6.com, Jakarta - Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division (JNT) pada H-3 Lebaran 2025 atau hari Jumat, (28/3/2025) mendata peningkatan lalu lintas (lalin) di tiga ruas tol yaitu Ruas Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT), Ruas Tol Balikpapan-Samarinda (Balsam) dan Ruas Tol Manado-Bitung (Mabit).

Senior General Manager JNT, Tyas Pramoda Wardhani menyebutkan rus Tol MKTT tercatat sejumlah 18.143 kendaraan melintas pada hari Jumat, 28 Maret 2025. 

“Angka tersebut meningkat 26,6 persen dibanding lalin normal yaitu 14.333 kendaraan. Berdasarkan data tersebut, 6.259 kendaraan tercatat masuk dari GT Kualanamu yang berasal dari arah Bandar Udara Internasional Kualanamu. Angka tersebut lebih tinggi 35,80 persen dibanding volume lalin normal yang melintas di GT Kualanamu yaitu 4.609 kendaraan,” kata Tyas dalam keterangannya, Sabtu (29/3/2025).

Sementara itu, Ruas Tol Balsam tercatat volume lalin sejumlah 10.931 kendaraan atau meningkat 3 persen dibanding volume lalin normal yaitu 10.614 kendaraan. 

Ruas Tol Mabit terdata volume lalin sebanyak 6.360 kendaraan atau meningkat 1,8 persen dibanding dengan volume lalin normal yaitu 6.246 kendaraan.

JNT mengimbau pengguna jalan yang akan melakukan perjalanan di jalan tol untuk dapat memastikan kondisi pengemudi dan kendaraan dalam keadaan prima dan laik jalan, mempersiapkan perbekalan selama perjalanan (makanan, minuman, serta peralatan ibadah, obat-obatan pribadi), mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) secara penuh sebelum melakukan perjalanan, mengecek tarif tol dan mengisi saldo uang elektronik dengan cukup.

Selain itu, kata Tyas, pengguna jalan tol juga direkomendasikan untuk melakukan pemilihan waktu dan rute perjalanan dengan baik salah satunya dengan menghindari perjalanan waktu puncak arus mudik dan balik. JNT mendorong seluruh pengguna jalan tol untuk mengikuti aturan selama perjalanan dengan mematuhi rambu dan arahan petugas di lapangan, disiplin dalam ketentuan berkendaraan serta dianjurkan untuk melakukan pengisian ulang (top up) uang elektronik.

“Bagi pengendara jalan tol yang akan menggunakan fasilitas rest area, dianjurkan tidak berlama-lama di rest area, maksimal 30 menit, menjaga kebersihan rest area serta memanfaatkan posko pelayanan kesehatan di rest area apabila memerlukan pengecekan kesehatan,” pungkasnya.

Promosi 1
2 dari 3 halaman

Kapolri Sebut Sistem One Way Efektif Bikin Arus Mudik Lebaran Lancar

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, penerapan perbagai rekayasa lalu lintas membuat arus mudik Lebaran 2025 berjalan lancar. Kebijakan yang diterapkan secara bertahap sejak Kamis (27/3/2025) malam itu berawal dari one way mulai dari KM 70 hingga akhirnya dilaksanakan secara nasional sampai KM 414.

"Tadi malam dilakukan rekayasa, baik mulai dari one way di tingkat provinsi dan kemudian berlanjut sampai dengan one way nasional yang ditarik dari KM 70 sampai dengan KM 414," kata Kapolri Sigit usai meninjau arus mudik di Gerbang Tol Cikampek Utama (Cikatama) KM 70 dan di Gerbang Tol Kalikangkung, KM 414, Jumat (28/3/2025).

"Dan Khusus di Jawa Tengah, untuk mengurangi beban karena menjadi pintu keluar maka ditarik sampai di Bawen. Alhamdulillah semuanya berjalan dengan aman dan lancar," sambungnya.

Imbas rekayasa lalu lintas itu, Sigit menyebut, waktu tempuh pemudik dari wilayah Jakarta menuju Jawa Tengah juga berkurang drastis. Karena, rata-rata waktu perjalanan yang dibutuhkan hanya 5 jam 12 menit.

Kondisi itu, disebutnya juga membuat tingkat kecelakaan lalu lintas yang terjadi selama periode mudik mengalami penurunan jika dibandingkan dengan tahun lalu.

"Artinya ini lebih cepat dan kemudian juga jumlah laka yang terjadi tahun ini lebih rendah daripada tahun kemarin. Ini juga menjadi catatan yang baik," sebutnya.

Kendati demikian, ia mewanti-wanti seluruh jajaran untuk tetap waspada lantaran puncak arus mudik diprediksi baru akan terjadi pada malam nanti ataupun Sabtu (29/3) dini hari.

3 dari 3 halaman

Pesan Kapolri ke Pemudik

Sigit juga meminta masyarakat yang akan mudik untuk berhati-hati dengan potensi cuaca hujan. Ia mengimbau masyarakat yang sudah lelah untuk tidak memaksakan diri dan beristirahat di tempat yang telah disediakan.

Ia juga meminta agar seluruh petugas untuk menyiapkan pelayanan dan pengamana di jalur dan tempat wisata. Pasalnya lokasi-lokasi tersebut diperkirakan bakal menjadi tempat tujuan setelah masyarakat tiba di lokasi tujuan mudik.

"Pasca kegiatan mudik ada 227 objek wisata yang harus dijaga dan diamankan karena itu juga menjadi tempat tujuan wisata. Tentunya seluruh pospam, pospelayanan yang ada dan seluruh anggota agar mempersiapkan diri agar tidak terjadi permasalahan di jalur-jalur wisata," pungkasnya.

Selanjutnya: Kapolri Sebut Sistem One Way Efektif Bikin Arus Mudik Lebaran Lancar
Produksi Liputan6.com