Sukses

PKS Bingung Alasan Luthfi Hasan Nikahi Darin Mumtazah

Langkah Luthfi Hasan menikahi Darin dipertanyakan PKS. Bahkan PKS tidak mengenal sosok Darin Mumtazah karena tidak pernah berkumpul.

Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq ternyata telah resmi menikahi gadis belia Darin Mumtazah, meski belum dicatatkan ke negara. Namun, langkah Luthfi menikahi siswi SMK itu dipertanyakan PKS. Bahkan PKS tidak mengenal sosok Darin Mumtazah karena tidak pernah berkumpul.

"Darin ternyata sudah menikah. Kalau benar menikah, kami tidak tahu landasan pemikiran Pak Luthfi itu apa gitu lho?" kata Juru Bicara PKS Mardani Ali Sera di Kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/6/2013).

Mardani mengatakan, dirinya tidak mengetahui banyak soal Darin. Menurutnya, sosok Darin tidak pernah hadir dalam acara-acara yang digelar oleh PKS. Kemudian, Mardani bercerita bahwa di PKS terdapat kelompok yang mengurusi para pendamping kader PKS.

"Di kita itu istri punya kelompoknya sendiri, namanya Liqo. Istri, pengajian buat perempuan, yang bina ya perempuan juga," ujar Mardani.

PKS, partai yang mengusung azas syariah Islam, menurut Mardani, tidak menerapkan kewajiban bagi kader yang ingin menikah. Menurutnya, dalam perihal pernikahan, hanya pada urusan moral masing-masing kader saja.

"Jadi kita punya prinsip. Kader saja punya prinsip moral lebih tinggi ketimbang orang biasa, misal salat di masjid, jadi teladan, dan sebagainya," ungkap dia.

"Pimpinan atau Qiyadah lebih utama ketimbang kader. Harus punya prinsip yang lebih ktat. Ada mekanismenya (untuk melapor jika ada pernikahan)," tegas Mardani.

Ayah Darin, Ziad Hisyam Baladja, kemarin mengungkapkan putrinya telah dinikahi Luthfi Hasan sejak akhir Juni 2012. Saat itu, usia Darin baru menginjak 18 tahun.

Sementara, Jaksa pada KPK menyatakan, selain Darin, Luthfi telah memiliki 2 istri lainnya. Istri pertama Luthfi adalah Sutiana Astika, dan yang kedua, Lusi Tiarani. Dari pernikahan dengan Sutiana, Luthfi punya 12 anak. Sedangkan dengan Lusi, memiliki 3 anak. (Ary/Mut)