Sukses

PKS dan Sapi Muncul 1 Juta Halaman di Google, PKS Protes KPK

Meski demikian, kubu Luthfi Hasan mengaku tidak menyalahkan media yang memberitakan hal itu.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) protes kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Protes ini bukan karena materi penyidikan mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq, melainkan karena bila mencari kata 'PKS' dikaitkan dengan 'impor daging sapi' pada mesin pencari Google,  akan keluar hasil 1 juta lebih tulisan.

"Kalau mencari di Google, maka yang muncul lebih dari 1 juta pemberitaan. Tapi jika kita cari dengan 'Luthfi tersangka impor daging' jumlahnya hanya 169 ribu," kata Zainuddin Paru di pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (1/7/2013).

Meski demikian, kubu Luthfi Hasan mengaku tidak menyalahkan media yang memberitakan hal itu. Baginya, KPK yang harus bertanggung jawab mengenai masalah ini. Karena, lembaga yang dipimpin Abraham Samad ini yang dinilai telah menggiring opini.

"Bukan media yang kami salahkan. Tapi KPK selaku pemberi informasi," kata Zainuddin yang juga calon legislatif PKS dari daerah pemilihan NTT nomor urut 1.

Sejak diterpa kasus dugaan suap impor daging sapi dan tindak pidana pencucian uang dengan terdakwa Luthfi Hasan Ishaaq dan orang dekatnya, Ahmad Fathanah, nama PKS terus terperosok.

"PKS menjadi predikat dari kasus impor daging yang menjerat Luthfi Hasan," kata dia. (Ism/Yus)