Sukses

Menko Kesra: Saya Jamin, Tidak Ada Orang Kaya Terima BLSM

Menko Kesra Agung Laksono yakin dan memberi jaminan bahwa tidak ada orang kaya ikut menerima pencairan dana BLSM.

Menteri Koordinator dan Kesejahteraan Rakyat, Agung Laksono, membantah ada orang kaya ikut menerima pencairan dana Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM). Bahkan, Agung berani menjamin keyakinannya.

"Yang jelas tidak orang kaya yang menerima itu, saya yakin, saya jamin 100 persen. Hanya bedanya antara orang sangat miskin, miskin dan near poor itu tidak terlalu kentara. Tapi tidak ada orang kaya yang menerima itu," ucap Agung di kantornya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (2/7/2013).

Kendati demikian, lanjut Agung, timnya menemukan warga yang menggunakan dana BLSM untuk membeli pulsa dan barang-barang yang tidak penting. Meski tidak ada sanksi bagi yang salah menggunakan, ia berharap masyarakat bisa menggunakannya untuk hal-hal yang baik.

"Kita mengimbau agar uang (dana BLSM) digunakan untuk hal-hal yang penting. Bisa saja pentingnya mereka itu seperti menambah alat-alat sekolah atau menambah kebutuhan rumah tangganya. Kita kan tidak boleh mengatur, hal-hal seperti itu sudah menjadi hak mereka," papar Agung.

Pada tayangan Liputan 6 SCTV Senin 1 Juli 2013, terlihat warga yang mengantre di Kantor Pos Tolomundu, Kota Bima, Nusa Tenggara Barat, dari kalangan warga mampu. Dengan pakaian modis dan sebagian di antaranya mengenakan kalung dan gelang emas serta membawa telepon seluler. (Ado/Ism)