Sukses

FPI Gelar Sweeping Hiburan Malam di Jakarta

Ormas FPI malam ini direncanakan akan menggelar sweeping di sejumlah kawasan hiburan malam di Jakarta.

Ormas FPI malam ini direncanakan akan menggelar sweeping di sejumlah kawasan hiburan malam di Jakarta.

"Iya jadi, nanti malam habis salat tarawih sekitar jam 12 malam di semua wilayah Jakarta," ujar juru bicara FPI, Munarman saat dikonfirmasi, di Jakarta, Sabtu (20/7/2013) malam.

Rencananya FPI akan sweeping di tempat hiburan malam, seperti tempat penjualan minuman keras, kawasan prostitusi, dan sejumlah lokasi hiburan malam lainnya.

Sebelumnya, pada 18 Juli lalu, FPI juga menggelar sweeping di tempat perjudian di Kendal, Jawa Tengah. Dalam peristiwa ini terjadi bentrokan antara anggota FPI dengan warga dan sejumlah preman.

Bentrokan dipicu karena warga tidak terima dengan aksi pengrusakan terhadap sejumlah properti milik warga. Akibat bentrokan ini menyebabkan 2 anggota FPI luka-luka.

Bahkan seorang pengendara sepeda motor tewas akibat tertabrak mobil milik anggota FPI yang panik dikejar warga. Sejumlah anggota FPI berhasil diamankan pihak kepolisian. (Frd)
Video Terkini