Gempa berkekuatan 5,1 skala Ritcher mengguncang Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara. Dampak lindu belum diketahui.
Berdasarkan data Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pada Rabu (23/7/2013), pukul 08.46.34 WIB.
Gempa terjadi di 47 km sebelah barat laut Kepulauan Talaud, 4.71 LU - 126.69 BT. Kedalaman gempa dangkal, yakni 13 km. Hingga berita ini diunggah, belum ada laporan adanya kerusakan atau korban.
Tidak sampai 1 jam kemudian, Sulawesi Utara kembali diguncang gempa. Gempa yang terjadi berkekuatan 5,1 SR di kedalaman 142 kilometer.
Pusat gempa berada di arah 33 km tenggara Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro, Sulawesi Utara. Gempa kedua terjadi sekitar pukul 09.19 WIB di lokasi 2.62 LS dan 125.67 BT. (Riz/Ism)
Gempa Dangkal Guncang Talaud Sulut
Gempa berkekuatan 5,1 skala Ritcher mengguncang Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara.
Advertisement