Sukses

Buka Bersama SBY, Ketua DPD Kecam Aksi Anarkis Ormas

Dalam sambutannya, Ketua DPD menyinggung aksi anarkis yang dilakukan ormas yang mengatasnamakan agama.

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman mengadakan acara buka puasa bersama dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono  dan Wakil Presiden Boediono.

Dalam sambutannya, Irman menyinggung aksi anarkis yang dilakukan sekelompok organisasi masyarakat (ormas) yang mengatasnamakan agama, belum lama ini.

"Islam yang harus kita tumbuhkan adalah wajah yang damai dan santun agar memberikan keteduhan seluruh umat," kata Irman di kediamannya, Jalan Denpasar Blok C No. 8, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (24/7/2013).

Irman mengatakan, menyesalkan masih adanya tindakan anarkis dan main hakim sendiri yang dilakukan sekelompok masyarakat dengan mengatasnamakan agama di Bulan Suci Ramadan. Dia juga menyayangkan ormas tersebut melakukan penghinaan terhadap SBY.

"Bahkan diikuti juga penghinaan kepada simbol negara yang tentu saja melemahkan nilai-nilai Islam itu sendiri," katanya.

Padahal, sebagai negara demokrasi, Indonesia harus mengedepankan penegakan hukum. "Untuk itu, dibutuhkan kebersamaan dan toleransi di antara semua kelompok masyarakat dalam mewujudkan keindahan hidup," pungkas Irman. (Sul/Yus)