Jelang konvensi Parta Demokrat digelar, nama Marzuki Alie mencuat dan masuk dalam bursa capres yang diusung partai berlambang Mercy itu. Marzuki pun memiliki pandangan tersendiri terkait kesiapannya untuk maju dalam ajang tersebut.
"Bagi kami tidak ada menang-kalah dalam konvensi Partai Demokrat," kata Ketua DPR Marzuki Alie usai menghadiri acara buka puasa bersama di kediaman Ketua DPD RI Irman Gusman di Jakarta Selatan, Rabu (24/7/2013).
Marzuki mengatakan, jika setiap tokoh yang mengikuti konvensi memikirkan kemenangan dan kekalahan, bukan tidak mungkin ada perpecahan usai mekanisme itu digelar. "Jadi dengan tidak memikirkan menang dan kalah, jadi tidak pecah," ucap dia.
Selain itu, Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat ini juga menegaskan, siapapun pemenang konvensi, wajib didukung peserta lainnya. Sebab mereka masih berasal dari Partai Demokrat.
"Jadi bersatu untuk mendukung yang baru," pungkas Marzuki. (Ali/Ein)
"Bagi kami tidak ada menang-kalah dalam konvensi Partai Demokrat," kata Ketua DPR Marzuki Alie usai menghadiri acara buka puasa bersama di kediaman Ketua DPD RI Irman Gusman di Jakarta Selatan, Rabu (24/7/2013).
Marzuki mengatakan, jika setiap tokoh yang mengikuti konvensi memikirkan kemenangan dan kekalahan, bukan tidak mungkin ada perpecahan usai mekanisme itu digelar. "Jadi dengan tidak memikirkan menang dan kalah, jadi tidak pecah," ucap dia.
Selain itu, Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat ini juga menegaskan, siapapun pemenang konvensi, wajib didukung peserta lainnya. Sebab mereka masih berasal dari Partai Demokrat.
"Jadi bersatu untuk mendukung yang baru," pungkas Marzuki. (Ali/Ein)