Sukses

[VIDEO] Irjen Djoko dan Ahmad Fathanah Salat Id, LHI PKS Absen

Sejumlah pejabat negara yang dirundung masalah hukum, ikut menunaikan salat Idul Fitri, Kamis 8 Agustus kemarin.

Sejumlah pejabat negara yang dirundung masalah hukum, ikut menunaikan salat Idul Fitri, Kamis 8 Agustus kemarin. Meski tidak bisa berkumpul dengan keluarga, mereka berbagi sukacita dengan sesama narapidana di lingkungan lembaga pemasyarakatan.

Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Jumat (9/8/2013), beberapa tahanan KPK mengikuti salat Idul Fitri di Rutan Kelas 1 Cipinang, Jakarta. Tampak terdakwa kasus dugaan korupsi Simulator SIM Irjen Pol Djoko Susilo, terdakwa kasus suap PON Gubernur Riau non-aktif Rusli Zainal, dan terdakwa kasus dugaan korupsi impor daging Ahmad Fathanah.

Namun, mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaq (LHI) dan politisi PDIP Emir Moeis absen dari salat Id.

Di Lembaga Pemasyarakatan Pondok Rajeg, Bogor, Jawa Barat, mantan Kabareskrim Komjen Pol Purn Susno Duaji, khusyuk salat Id bersama sesama tahanan. Susno tampak ceria meski tidak bisa merayakan Lebaran bersama keluarga.

Sementara, mantan Ketua KPK Antasari Azhar menjalankan shalat Id di Masjid Baitussalam, Lapas Tangerang, Banten. Ia kemudian berbagi suka cita dengan warga binaan lainnya.

Namun para pejabat maupun mantan pejabat ini tidak termasuk dalam daftar tahanan yang mendapatkan remisi Lebaran dari pemerintah, karena belum memenuhi persyaratan. (Mut)
Video Terkini