Sukses

Pria Berjas Hitam Datangi Rumah Kepala SKK Migas

Tak ada yang mengetahui siapa orang-orang yang masuk ke rumah yang beralamat di Jalan Brawijaya VIII nomor 30, Jakarta Selatan.

Rumah dinas Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini didatangi beberapa orang. Namun, hingga kini tak ada yang mengetahui siapa orang-orang yang masuk ke rumah di Jalan Brawijaya VIII No. 30, Jakarta Selatan, itu.

Diawali dengan turunnya 2 pria dan wanita berjas hitam dengan kemeja putih dari mobil Mercedes Benz hitam sekitar pukul 09.17 WIB, Rabu (14/8/2013). Setibanya di depan rumah, pria berkacamata itu langsung masuk ke rumah tanpa memberikan keterangan.

Sesaat setelah kedua orang itu masuk, mobil Ford Focus yang semula terparkir di dalam rumah langsung keluar meninggalkan rumah. Tampak dari luar, 2 orang pria berada di dalam mobil. Pengemudi mengenakan kaos kerah putih dan seorang lagi berada di sampingnya mengenakan batik.

Sekitar 5 menit kemudian, masuk sebuah mobil Nissan Grand Livina silver bernopol area Bandung masuk ke dalam rumah. Dari mobil itu, tampak turun wanita berumur sekitar 28 tahun. Mengenakan baju hitam putih dengan celana hitam, wanita itu masuk ke rumah lewat pintu depan. Menyusul kemudian, pria berjenggot tipis berkemeja kotak-kotak menyusul sang wanita.

Petugas keamanan rumah yang selalu membukakan pintu saat tamu datang pun tak mau memberikan keterangan. Saat awak media menanyakan siapa saja yang datang, pria berkemeja coklat itu tak mau menjawab secara gamblang.

"Saya nggak tahu. Maaf ya, maaf," singkatnya.

Belum sampai di situ, seorang pria berjaket kulit pun tiba sekira pukul 09.30 WIB. Turun dari mobil Mercedes Benz hitam bernopol  B 888 NF, pria itu hanya meminta waktu untuk bicara.  Diduga kuat, pria itu merupakan kuasa hukum Rudi Rubiandini.

"Tolong beri saya waktu. Saya masuk dulu. Nanti saya bicara," singkatnya.

Rudi ditangkap KPK pada Rabu dinihari di rumah Jalan Brawijaya VIII nomor 30, Jakarta Selatan. Selain menangkap Rudi, KPK juga menangkap rekanan berinisial S, 2 satpam di rumah Rudi, dan 1 sopir pribadi.

KPK menyita uang US$ 400 ribu dan ratusan dolar lainnya dari tangan Rudi. KPK juga menyita dokumen serta motor BMW dari lokasi. (Ary/Yus)