Usai Sidang Paripurna DPR-DPD dan Pidato Kenegaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Komisi I DPR yang membidangi Luar Negeri, Pertahanan dan Keamanan akan menggelar rapat kerja dengan Panglima TNI.
Komisi I DPR akan membahas penggantian Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono yang diusulkan digantikan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Moeldoko.
"Raker nanti akan disinggung soal rencana penggantian Panglima TNI saat ini. Calon penggantinya Jenderal Moeldoko," kata anggota Komisi I DPR, Husnan Bey Fananie, di Jakarta, Jumat (16/8/2013).
Husnan menjelaskan, Komisi I telah menerima surat Presiden SBY soal Moeldoko sebagai calon tunggal Panglima TNI. Selain itu, ia menambahkan raker itu juga akan membahas evaluasi kinerja Panglima TNI dan terkait program kerja di lingkungan TNI.
"Agendanya evaluasi pelaksanaan program kerja di lingkungan TNI, yang sudah dikerjakan, belum tuntas dikerjakan, dan proyeksi program kerja TNI RAPBN 2014," ujar Husnan yang juga Wasekjen PPP itu.
Husnan menjelaskan, evaluasi yang dilakukan Komisi I juga meliputi program modernisasi alutsista, pembinaan terhadap prajurit TNI, upaya peningkatan kesejahteraan prajurit sepeti uang lauk-pauk, kesehatan, dan penyediaan perumahan bagi prajurit TNI.
"Program modernisasi alutsista TNI dan kesejahteraan prajurit juga menjadi pembahasan dalam pertemuan nanti," kata Husnan. (Adi/Yus)
Komisi I DPR akan membahas penggantian Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono yang diusulkan digantikan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Moeldoko.
"Raker nanti akan disinggung soal rencana penggantian Panglima TNI saat ini. Calon penggantinya Jenderal Moeldoko," kata anggota Komisi I DPR, Husnan Bey Fananie, di Jakarta, Jumat (16/8/2013).
Husnan menjelaskan, Komisi I telah menerima surat Presiden SBY soal Moeldoko sebagai calon tunggal Panglima TNI. Selain itu, ia menambahkan raker itu juga akan membahas evaluasi kinerja Panglima TNI dan terkait program kerja di lingkungan TNI.
"Agendanya evaluasi pelaksanaan program kerja di lingkungan TNI, yang sudah dikerjakan, belum tuntas dikerjakan, dan proyeksi program kerja TNI RAPBN 2014," ujar Husnan yang juga Wasekjen PPP itu.
Husnan menjelaskan, evaluasi yang dilakukan Komisi I juga meliputi program modernisasi alutsista, pembinaan terhadap prajurit TNI, upaya peningkatan kesejahteraan prajurit sepeti uang lauk-pauk, kesehatan, dan penyediaan perumahan bagi prajurit TNI.
"Program modernisasi alutsista TNI dan kesejahteraan prajurit juga menjadi pembahasan dalam pertemuan nanti," kata Husnan. (Adi/Yus)