Sukses

Ketua Komisi III DPR: Saya Siap Diganti Ruhut, Asalkan...

Pasek mengaku belum mendengar, dan menerima surat pergantian dirinya, kepada Ruhut Sitompul dari Fraksi Partai Demokrat.

Ketua Komisi III DPR  Gede Pasek Suardika keberatan digeser dari kursi Ketua Komisi yang membidani masalah hukum itu. Menurutnya, pergantian Ketua Komisi seharusnya karena seorang pimpinan tak dapat bekerja selayaknya pimpinan.

"Tugas saya bekerja saja. Saya lebih senang diganti karena memang tidak bisa bekerja, tapi kalau saya diganti karena tidak suka tentu saya keberatan," kata Pasek di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (20/8/2013).

Selain itu, dia juga mengaku belum mendengar, dan menerima surat pergantian dirinya, kepada Ruhut Sitompul dari Fraksi Partai Demokrat. "Yang copot siapa, saya sampai sekarang belum terima surat," tegas Pasek.

Pasek memang sudah tidak lagi mencalonkan sebagai Caleg DPR RI dari Partai Demokrat. Dia akan mencalonkan diri sebagai Caleg DPD RI.

Sedangkan Ruhut Sitompul, sudah mengklaim mendapatkan mandat langsung dari Ketua Umum Partai Demokrat, SBY, dan Majelis Tinggi untuk menggantikan Gede Pasek. (Ary/Mut)
Video Terkini