Sukses

Rudi Rubiandini 2 Kali Bertemu Direktur Kernel Oil di Singapura

Pertemuan itu diungkapkan oleh Komisaris Kernel Oil Indonesia Simon Gunawan melalui pengacaranya.

Mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini yang kini telah ditetapkan sebagai tersangka dugaan menerima suap pernah bertemu dengan Direktur PT Kernel Oil Pte Ltd, Widodo Ratanachaithong di Singapura. Hal ini diungkapkan Junimart Girsang, pengacara Simon Gunawan Tanjaya selaku Komisaris Kernel Oil Indonesia.

"Kata klien saya, Pak Wid (Widodo Ratanachaithong) secara jelas mengatakan bahwa pernah bertemu 2 kali dengan Pak Rudi," kata Junimart Girsang di Gedung KPK, Jakarta, Senin (26/8/2013).

Namun, kata Junimart, Simon mengaku tidak pernah diberitahu oleh Widodo mengenai pertemuan tersebut. "Katanya cuma membahas prospek bisnis Indonesia," tutur Junimart.

Junimart kembali menegaskan, Simon yang disangka sebagai pemberi suap sebesar US$ 700 ribu ini sama sekali tidak mengenal Rudi Rubiandini, meski tahu nama itu. Simon juga mengaku tidak pernah bertemu dengan Rudi.

"Saya sudah tanyakan ke Pak Simon tentang pertemuan. Dia jawab tidak bertemu Pak Rudi. Pak Simon mengatakan siap dikonfrontir. Dan katanya silakan tunjukkan bukti bahwa dia mengenal Rudi, tapi dia tahu nama Rudi," terang Junimart. (Eks/Sss)
Video Terkini