Posko pemenangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Eggy Sujana dan Muhammad Sihat, mulai dipadati ratusan simpatisan dan pendukungnya. Mereka terus berdatangan dan berkeliling melihat satu per satu perolehan suara pasangan calon nomor urut 2 itu di TPS se-Jawa Timur.
Seperti ditayangkan Liputan 6 SCTV, Kamis (29/8/2013), Eggi mencoblos bersama dengan Sihat di TPS 15 yang terletak di Perumahan Lembah Harapan RT 6/5, Surabaya, ditemani istri dan kedua anaknya.
Meski maju melalui melalui jalur independen, Eggy Sujana yang berpasangan dengan Muhammad Sihat tetap yakin akan memperoleh cukup banyak suara dibanding ketiga calon lainnya.
Eggy Sujana dikenal sebagai aktivis dan pengacara. Terakhir, Eggi juga dikenal menjadi pengacara Aceng Fikri, Bupati Garut yang lengser karena kasus melanggar kode etik dalam kasus nikah siri.
Pasangan lain yang bersaing dalam Pilkada Jatim adalah pasangan petahana Soekarwo atau Pakde Karwo berpasangan dengan Saifullah Yusuf dengan nomor urut 1.
Lalu Bambang DH yang sebelumnya adalah Wakil Walikota Surabaya selama 2 periode, berpasangan dengan Said Abdulah dengan nomor urut 3.
Sementara 1 pasangan lagi adalah Khofifah Indar Parawansa yang berpasangan dengan Herman S Sumawiredja, mantan Kapolda Jawa Timur dengan nomor urut 4. (Tnt/Yus)
Seperti ditayangkan Liputan 6 SCTV, Kamis (29/8/2013), Eggi mencoblos bersama dengan Sihat di TPS 15 yang terletak di Perumahan Lembah Harapan RT 6/5, Surabaya, ditemani istri dan kedua anaknya.
Meski maju melalui melalui jalur independen, Eggy Sujana yang berpasangan dengan Muhammad Sihat tetap yakin akan memperoleh cukup banyak suara dibanding ketiga calon lainnya.
Eggy Sujana dikenal sebagai aktivis dan pengacara. Terakhir, Eggi juga dikenal menjadi pengacara Aceng Fikri, Bupati Garut yang lengser karena kasus melanggar kode etik dalam kasus nikah siri.
Pasangan lain yang bersaing dalam Pilkada Jatim adalah pasangan petahana Soekarwo atau Pakde Karwo berpasangan dengan Saifullah Yusuf dengan nomor urut 1.
Lalu Bambang DH yang sebelumnya adalah Wakil Walikota Surabaya selama 2 periode, berpasangan dengan Said Abdulah dengan nomor urut 3.
Sementara 1 pasangan lagi adalah Khofifah Indar Parawansa yang berpasangan dengan Herman S Sumawiredja, mantan Kapolda Jawa Timur dengan nomor urut 4. (Tnt/Yus)