Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo memastikan akan hadir dalam acara pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDIP. Rakernas partai tempatnya bernaung itu akan digelar 6-8 September 2013 di Ancol, Jakarta Utara.
"Iya, saya datang, acaranya sore besok," ujar gubernur yang akrab disapa Jokowi ini di Balaikota DKI, Jakarta, Kamis, (5/9/2013).
Baca Juga
Walau dirinya politisi PDIP, Jokowi mengaku kedatangannya di Rakernas PDIP bukan sebagai fungsionaris PDIP. Namun sebagai Gubernur DKI Jakarta. "Ya saya diundang sebagai Gubernur," kata dia.
Advertisement
Walau acara tersebut adalah acara partai, ia mengaku tidak akan mengajukan cuti. "Ya ndak, acaranya kan juga sore, diundang sebagai gubernur," ujarnya.
Rakernas PDIP ini akan membahas beberapa agenda, salah satunya tentang kepemimpinan nasional. Rakernas juga akan mendengar usulan dari pengurus di daerah tentang nama-nama calon presiden. Nama Jokowi dan Megawati Soekarnoputri yang terus menguat hingga saat ini. (Rmn/Ism)