Ketua Harian DPP Partai Demokrat (PD), Syariefuddin Hasan yang akrab disapa Syarief Hasan memastikan bahwa seluruh peserta konvensi capres Partai Demokrat yang berjumlah 11 orang memiliki kualitas yang mumpuni untuk bersaing menjadi Capres Partai Demokrat.
Hal tersebut diungkapkan Syarief, dalam menanggapi pernyataan beberapa pengamat yang menilai bahwa seluruh peserta konvensi Partai Demokrat tidak memiliki kompetensi, kualitas dan kredibilitas yang baik.
"Yang jelas yang sudah terjaring ini sudah memiliki latar belakang cukup bagus. Ada menteri, ada jenderal, ada rektor. Apa ini kurang merepresentasikan, saya pikir ini sangat berkualitas," kata Syarief saat ditemui di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (9/9/2013).
Syarief yang merupakan Menteri Koperasi dan UKM ini mengaku, belum mendengar langsung hasil penelitian lembaga survei yang menyatakan para peserta konvensi kurang berkompeten.
"Saya belum pernah mendengar kritikan internal. Kalau survei kan secara acak dilakukannya, ya biarkan saja," ujarnya.
Karena itu, Syarief menjelaskan, dengan menggelar konvensi, Partai Demokrat ingin mendapat kandidat capres yang memiliki kompetensi dan penerimaan yang baik oleh publik.
"Kita mencari yang memiliki kompetensi dan akseptabilitas. Dua variabel ini mutlak diperlukan untuk mendapatkan pemimpin bangsa," tegas Syarief. (Tnt)
Hal tersebut diungkapkan Syarief, dalam menanggapi pernyataan beberapa pengamat yang menilai bahwa seluruh peserta konvensi Partai Demokrat tidak memiliki kompetensi, kualitas dan kredibilitas yang baik.
"Yang jelas yang sudah terjaring ini sudah memiliki latar belakang cukup bagus. Ada menteri, ada jenderal, ada rektor. Apa ini kurang merepresentasikan, saya pikir ini sangat berkualitas," kata Syarief saat ditemui di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (9/9/2013).
Syarief yang merupakan Menteri Koperasi dan UKM ini mengaku, belum mendengar langsung hasil penelitian lembaga survei yang menyatakan para peserta konvensi kurang berkompeten.
"Saya belum pernah mendengar kritikan internal. Kalau survei kan secara acak dilakukannya, ya biarkan saja," ujarnya.
Karena itu, Syarief menjelaskan, dengan menggelar konvensi, Partai Demokrat ingin mendapat kandidat capres yang memiliki kompetensi dan penerimaan yang baik oleh publik.
"Kita mencari yang memiliki kompetensi dan akseptabilitas. Dua variabel ini mutlak diperlukan untuk mendapatkan pemimpin bangsa," tegas Syarief. (Tnt)