Sukses

Pulau Komodo Jadi Keajaiban Dunia, SBY Berterima Kasih ke JK

Presiden SBY dan Ibu Negara Ani Yudhoyono untuk kali keduanya menjejakkan kaki di Pulau Komodo setelah 9 tahun lalu.

Presiden SBY dan Ibu Negara Ani Yudhoyono untuk kali keduanya menjejakkan kaki di Pulau Komodo setelah 9 tahun lalu. Presiden SBY menghadiri acara penetapan atau inagurasi Pulau Komodo sebagai salah satu dari 7 keajaiban alam yang ada di dunia.

Dalam sambutannya, Presiden SBY menyampaikan terima kasih kepada Ketua Dewan Pembina Yayasan Komodo Kita, Jusuf Kalla (JK) dan tim yang telah berjuang sehingga Pulau Komodo ditetapkan sebagai salah satu keajaiban alam dunia.

"Mari kita lanjutkan kerja sama kita dan mari kita jadikan Pulau Komodo tempat yang baru bagi keajaiban warisan alam dunia," kata SBY di Taman Nasional Komodo, Pulau Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Jumat (13/9/2013), seperti dilansir presidenri.go.id.

Dalam acara yang sama, JK menjelaskan, sebetulnya kotingen Indonesia juga mengajukan Danau Toba sebagai salah satu kandidat penerima. Namun seiring proses seleksi, hanya Pulau Komodo yang bertahan hingga final.

Pada akhir inagurasi, Presiden SBY menyaksikan betapa buasnya Komodo. Beberapa Komodo sengaja dikumpulkan oleh para pengawas dan diberi makan bangkai kambing. Tidak sampai 10 menit satu bangkai kambing dilahap secara bersama oleh 5 ekor Komodo. Tidak lupa SBY dan Ibu Ani melakukan penanaman pohon agar Pulau Komodo selalu asri.

3.000 Komodo

Menhut Zulkifli Hasan melaporkan, terdapat sekitar 3.000 Komodo yang saat ini berhabitat di Pulau Komodo dan sekitarnya. "Pada masa sekarang ini (September) adalah waktu Komodo bertelur. Satu ekor komodo betina mampu menelurkan 30 butir," papar Zulkifli.

Pulau Komodo ditetapkan sebagai salah satu keajaiban dunia oleh organisasi New 7 Wonders. Enam lainnya adalah Halong Bay (Vietnam), Amazon (Amerika Latin), Pulau Jeju (Korea Selatan), Table Mountain (Afrika Selatan), Air Terjun Iguazu (Amerika Latin), dan Puerto Princea Underground River (Filipina).

Komodo menjadi satu-satunya hewan purba masih hidup hingga kini. Rata-rata besar Komodo dewasa adalah 3 meter dan dapat hidup hingga 50 tahun. Komodo adalah hewan karnivora dengan kuku yang tajam. Air liurnya sangat berbahaya.

Grafik kunjungan wisatawan ke Pulau Komodo meningkat setiap tahunnya. Jika pada tahun 2009 Pulau Komodo dikunjungi oleh sekitar 35 ribu pelancong, pada tahun 2012 jumlah itu naik 20 ribu. Diharapkan tahun ini ada 60 ribu wisatawan, baik lokal maupun mancanegara, dapat berkunjung ke pulau ini. (Mut/Sss)
  • Pulau yang berada di Nusa Tenggara Timur. Pulau ini termasuk salah satu Keajaiban Alam (7 wonders)
    Pulau yang berada di Nusa Tenggara Timur. Pulau ini termasuk salah satu Keajaiban Alam (7 wonders)

    Pulau Komodo

  • Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.
    Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla atau sering ditulis Jusuf Kalla atau JK adalah Wakil Presiden Indonesia yang menjabat sejak 20 Oktober 2014.

    Jusuf Kalla

  • SBY

EnamPlus