Sukses

Ruhut Ditolak, Priyo Budi Siap Bantu Demokrat

"Sekarang disilahkan Fraksi Demokrat pertimbangkan. Saya akan membantu mencari solusinya," ujar Wakil Ketua DPR RI Priyo Budi Santoso.

Wakil Ketua DPR RI Priyo Budi Santoso mengaku, dirinya telah berkomunikasi dengan Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf, terkait penolakan sejumlah anggota DPR atas penunjukan Ruhut Sitompul menjadi Ketua Komisi III DPR RI menggantikan Gede Pasek Suardika.

Priyo menyatakan dirinya menyerahkan sepenuhnya kepada Fraksi Partai Demokrat untuk menentukan nama lain atau tetap memilih Ruhut menjadi ketua komisi bidang hukum tersebut.

"Kemarin saya langsung telepon Ketua Fraksi Partai Demokrat, sekarang saya persilakan Fraksi Partai Demokrat untuk pertimbangkan semua. Apakah tetap usung Ruhut Sitompul atau apa ada pertimbangan lain," kata Priyo di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2013).

Priyo menjelaskan, masih ada waktu sepekan bagi Fraksi Partai Demokrat menetapkan kadernya menjadi Ketua Komisi III DPR RI. Ia  juga berharap agar rapat pleno internal Komisi III yang akan berlangsung pekan depan dapat berjalan kondusif untuk pengesahan dan pelantikan Ketua Komisi III pengganti Gede Pasek Suardika.

"Nanti akan kita adakan lagi rapat serupa. Silakan, tetap seperti kemarin. Saya berharap tetap kondusif. Selama 4 tahun pimpin DPR, baru kali ini ada respon yang begitu luas seperti ini," ungkapnya.

Karena itu, politikus Partai Golkar ini berjanji membantu mencarikan solusi agar penetapan Ketua Komisi III yang berasal dari Fraksi Partai Demokrat dapat berjalan mulus. Sehingga tidak menggangu kinerja Komisi III hingga akhir periode nanti.

"Sekarang disilahkan pada Fraksi Partai Demokrat untuk mempertimbangkannya. Saya akan membantu mencari solusinya," tukasnya.

Seperti diketahui, pelantikan Ruhut menjadi Ketua Komisi III DPR RI tertunda. Sejumlah anggota Komisi III menolak loyalis Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu yang akan menggantikan kedudukan Gede Pasek Suardika sebagai Ketua Komisi III DPR RI. (Rmn/Yus)