Sukses

Akil Negatif Narkoba, BNN Selidiki Pemilik Sabu di Ruang Ketua MK

Berdasarkan hasil tes urine, Ketua Mahkamah Konstitusi nonaktif Akil Mochtar dinyatakan negatif narkoba.

Berdasarkan hasil tes urine dan rambut, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) nonaktif Akil Mochtar dinyatakan negatif narkoba. Karenanya, Badan Narkotika Nasional (BNN) bakal menyelidiki siapa sebenarnya pemilik ganja dan metamfetamin atau sabu yang ditemukan di ruang Ketua MK.

"Nanti akan diputuskan untuk melakukan pemeriksaan," ujar Kepala Bagian Humas BNN Kombes Pol Sumirat Dwiyanto di Gedung BNN, Jakarta, Senin (8/10/2013).

Dia menjelaskan, BNN akan melakukan langkah-langkah berikutnya, terkait bagaimana narkoba itu bisa ada di ruang Akil dan sudah berapa lama berada di ruang tersebut. "Ataukah memang pemakainya sudah lama? Kami akan selidiki," kata Sumirat.

Tes urine dilakukan setelah penyidik KPK menemukan 4 linting ganja dan 2 pil metamfetamin di ruang kerja Akil. Menurut Sumirat, satu dari 4 linting ganja yang ditemukan sudah bekas pakai. (Riz/Mut)