Sukses

Hadiri Acara Cuci Tangan sedunia, Jokowi `Lempar` 2 Sepeda

Jokowi pun memberikan 2 pertanyaan kepada para anak-anak tersebut mengenai pentingnya cuci tangan sebelum makan.

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menghadiri acara Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia ke-6 yang digelar Kementerian Kesehatan di Plaza Barat Senayan, Jakarta.

Pantauan Liputan6.com, mantan Walikota Surakarta itu terlihat hadir di acara tersebut sekitar pukul 07.45 WIB. Dalam acara tersebut Jokowi 'melempar' sepeda melalui kuis berhadiah, kepada para 435 peserta anak-anak dari kelas 4 sampai dengan 5 Sekolah Dasar di seluruh Indonesia.

Di panggung, dengan didampingi Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi, Jokowi pun memberikan 2 pertanyaan kepada para anak-anak tersebut mengenai pentingnya cuci tangan sebelum makan.

"Yang bisa jawab saya kasih hadiah sepeda. Nanti tunjuk jari dulu. Sebelum makan sebutkan 2 hal yang harus kita lakukan?," tanya Jokowi kepada anak-anak dalam acara tersebut, Minggu (20/10/2013).

Tak lama berselang, sejumlah anak-anak yang antusias mengacungkan tangan ke atas. Namun, hanya 1 orang yang ditunjuk oleh Jokowi yakni seorang siswa dari SD Angkasa 5 bernama Wahyu. Usai ditunjuk Jokowi, siswa kelas V itu pun maju menuju atas panggung dan terlihat bersemangat menjawab pertanyaan kuis dari Jokowi.

"Yang pertama cuci tangan, dan yang kedua berdoa, Pak," jawabnya dengan polos di atas panggung.

"Betul, dapat sepeda kamu," balas Jokowi seraya memberikan semangat.

Kemudian, Jokowi memberikan 1 pertanyaan selanjutnya kepada para peserta lain. "Coba sebutkan 3 penyakit yang anak-anak ketahui yang diakibatkan karena tidak cuci tangan?" tanya Jokowi lagi.

Siswi kelas 4 SD Angkasa 1 bernama Ifa, merupakan yang beruntung ditunjuk oleh Jokowi untuk menjawab pertanyaan tersebut. Sambil terbata-bata dan grogi, Ifa pun menjawab pertanyaan itu di atas panggung.

"Yang pertama diare, yang kedua sakit tifus, yang ketiga bisa kena virus flu, Pak Gubernur," jawab Ifa.

Usai memberikan kuis berhadiah sepeda itu, Jokowi tak lupa mengingatkan kepada para pelajar pentingnya mencuci tangan sebelum makan.

"Jadi anak-anak, kalau kita tidak cuci tangan sebelum makan nanti bisa sakit," tutup Jokowi. (Tnt/Yus)