Luapan Sungai Citarum kembali merendam ratusan rumah di Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Hujan deras sepanjang Jumat 15 November kemarin membuat rumah warga dan akses jalan terendam dengan ketinggian air sekitar setengah meter.
Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, sabtu (16/11/2013), ratusan rumah di Kampung Cieunteung Baleendah, Kabupaten Bandung sejak pagi kembali terendam banjir luapan Sungai Citarum. Banjir disebabkan curah hujan yang sangat tinggi Jumat kemarin sehingga mengganggu aktivitas warga. Sebagian warga bertahan di rumah mereka dan sebagian bersiap-siap untuk mengungsi bila ketinggian air terus naik.
Meski pengerukan Sungai Citarum sudah berjalan hampir 2 tahun, namun proyek itu belum juga bisa mengatasi masalah banjir yang melanda rumah tinggal warga di sepanjang Sungai Citarum.
Warga pun khawatir banjir terus melanda daerah mereka karena hujan sering turun seiring datangnya musim penghujan. Adi)
Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, sabtu (16/11/2013), ratusan rumah di Kampung Cieunteung Baleendah, Kabupaten Bandung sejak pagi kembali terendam banjir luapan Sungai Citarum. Banjir disebabkan curah hujan yang sangat tinggi Jumat kemarin sehingga mengganggu aktivitas warga. Sebagian warga bertahan di rumah mereka dan sebagian bersiap-siap untuk mengungsi bila ketinggian air terus naik.
Meski pengerukan Sungai Citarum sudah berjalan hampir 2 tahun, namun proyek itu belum juga bisa mengatasi masalah banjir yang melanda rumah tinggal warga di sepanjang Sungai Citarum.
Warga pun khawatir banjir terus melanda daerah mereka karena hujan sering turun seiring datangnya musim penghujan. Adi)