Sukses

[VIDEO] Ponsel dan Barang Elektronik Napi di Jakarta Dimusnahkan

Ribuan telepon genggam dan barang elektronik milik para narapidana (napi) dimusnahkan di Lapas Salemba, Jakarta Pusat.

Ribuan telepon selular dan barang elektronik milik para narapidana (napi) dimusnahkan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Salemba, Jakarta Pusat. Seorang sipir juga diserahkan kepada polisi karena memasok bahan pembuat narkotika ke dalam LP.
 
Dalam tayangan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (18/11/2013), ribuan telepon selular (ponsel) dan barang elektronik lainnya seperti laptop, kulkas, VCD Player, yang berhasil ditemukan dalam razia yang digelar di 6 lapas di ibukota dimusnahkan.

Disaksikan Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta, ribuan ponsel dimasukkan ke dalam air. Selain barang elektronik, petugas juga memusnahkan kepingan VCD dan obat-obat penenang.

Seorang sipir juga diserahkan kepada polisi karena memasok bahan pembuat narkotika ke dalam LP.
 
Narapidana yang kedapatan membawa barang-barang yang dilarang itu akan diproses hukum lebih lanjut, misalnya ditempatkan di sel khusus dan dilakukan pembinaan. (Mvi/Mut)