Sukses

Pelatih Golf Rudi Rubiandini Pernah Minta Proyek ke SKK Migas

Saksi menyebut pelatih golf Rudi Rubiandini Devi Ardi kerap mendatangi kantor mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini.

Tersangka kasus dugaan suap di lingkungan Satuan Kerja Khusus Pengendali Kegiatan Hulu Minyak dan Gas (SKK Migas), Devi Ardi diketahui kerap mendatangi kantor mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini. Bahkan, Devi Ardi yang merupakan pelatih golf Rudi Rubiandini tersebut pernah meminta proyek kepada Gerhard Rumeser atau mantan Deputi Pengendalian Bisnis di SKK Migas.

"Dia (Devi Ardi) bicara spesifik ada peluang bisnis yang bisa digarap? Saya jawab, bisnis prosesnya itu di kontraktor kontrak kerja sama. Mereka yang lakukan tender. Saya me-refer dia ke sana," ujar saksi bernama Gerhard Rumeser di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (25/11/2013).

Gerhard yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum pada KPK pada persidangan perkara suap SKK Migas dengan terdakwa Simon Gunawan Tanjaya ini juga mengaku pernah bertemu 2 kali dengan Devi Ardi.

Pada perkenalan pertamanya, Gerhard mengungkapkan bahwa Devi Ardi sejak awal memang sudah mengaku sebagai orang dekat Rudi Rubiandini.

"Pertemuan pertama di Singapura sekitar bulan Januari 2013. Beliau mengatasnamakan Pak Rudi. Cuma kemudian saya setuju ketemu di Singapura dan dari pembicaraan saya mendapat kesan memang betul orang dekat (Rudi)," ujar Gerhard yang kini menjabat sebagai Tenaga Ahli bidang pengendalian operasi SKK Migas.

Dalam pertemuan itu, jelas Gerhard, tidak ada pembicaraan bisnis dengan Deviardi. Baru pada pertemuan kedua, Deviardi membicarakan peluang bisnis di SKK Migas. (Riz/Mut)

[baca juga: Sekjen ESDM Diperiksa KPK untuk Kasus Rudi Rubiandini]