Sukses

[VIDEO] Berlibur Sambil Tanam Terumbu Karang di Pulau Umang

Siapa bilang ke laut hanya untuk berlibur? Buat Anda pecinta alam, bisa mencoba belajar menanam terumbu karang.

Siapa bilang ke laut hanya untuk berlibur? Buat Anda pecinta alam, bisa mencoba belajar menanam terumbu karang. Anda pun bisa menjadi penyelamat ekosistem laut.

Saatnya nyebur ke laut! Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (29/11/2013), laut yang mengitari Pulau Umang, Banten memang termasuk laut dangkal dengan kedalaman hingga 10 meter saja.

Biota lautnya tidak kalah cantik. Keindahan alam bawah laut Pulau Umang ini wajib kita lestarikan. Salah satunya dengan membantu budidaya terumbu karang.

Mengapa penting? Karena terumbu karang merupakan urat nadi ekosistem bawah laut, tempat berlindung ikan-ikan, termasuk sumber makanan ikan.

Jadi tak cuma berlibur ke pantai, Anda pun bisa membantu melestarikan alam. (Sss)