Sukses

Hujan Deras, Pohon Tumbang Timpa Angkot di Pasar Minggu

Hujan yang disertai angin kencang ini mengakibatkan pohon bertumbangan.

Hujan deras mengguyur hampir seluruh wilayah Jakarta. Hujan deras juga melanda kawasan di Jakarta Selatan. Hujan yang disertai angin kencang ini mengakibatkan pohon bertumbangan.

Seperti informasi dari Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, Jumat (29/11/2013) petang, hujan terpantau di kawasan Blok M, Pejaten, Casablanca, dan sekitarnya.

Hujan lebat mengakibatkan pohon tumbang di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Akibatnya, satu unit mobil angkutan kota atau angkot tertimpa pohon yang tumbang itu.

Belum diketahui apakah ada korban akibat pohon tumbang menimpa angkot itu. Saat ini, lalu lintas di lokasi kejadian semakin padat. "Saat ini sedang dalam penanganan," tulis akun twitter TMC Polda Metro Jaya.

Di tengah hujan lebat, kebakaran terjadi di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan. Sebuah bangunan rumah toko atau ruko terbakar. Sekitar 10 mobil pemadam kebakaran sudah dikerahkan. (Ism/Mut)
Video Terkini