Sukses

[VIDEO] Tanggul Jebol, Pemukiman di Penjaringan Kebanjiran

Selain menggenangi pemukiman warga, banjir rob juga menggenangi terminal Muara Angke.

Sebuah tanggul yang sedang proses perbaikan di Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara jebol karena tak mampu menahan terjangan rob atau air pasang laut. Akibatnya, luapan air laut menggenangi pemukiman warga.

Selain menggenangi pemukiman warga, seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Selasa (3/12/2013), genangan juga merendam terminal Muara Angke. Sejumlah warga pun terpaksa beraktivitas di tengah genangan.

Petugas Satpol PP terus berupaya memperbaiki tanggul. Sejumlah karung pasir ditumpuk untuk mencegah air yang terus meluap. Selain akibat terjangan rob, tanggul di kawasan ini juga jebol lantaran beton tanggul tak mampu menahan beban material proyek. (Rmn/Sss)

[Baca juga: BPBD DKI: Tak Ada Waduk Pluit yang Jebol]