Sukses

Ospek Maut, Polisi Periksa 7 Panitia Kemah ITN dan Gelar Olah TKP

Kepolisian belum bisa menyimpulkan dari pemeriksaan dan olah TKP yang sudah dilakukan.

Kepolisian memeriksa 7 panitia kegiatan Kemah Bakti Desa (KBD) Jurusan Planologi Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang dan olah tempat kejadian perkara (TKP). Hasilnya, kepolisian belum bisa menyimpulkan dari pemeriksaan dan olah TKP yang sudah dilakukan pada Kamis 12 Desember kemarin.

"Pemeriksaan terhadap 7 panitia giat kegiatan itu sudah dilakukan kemarin. Sampai hari ini belum ada kesimpulan,” kata Kasubag Humas Polres Malang AKP Ni Nyoman Sri Elfiandani saat dikonfirmasi di Malang, Jawa Timur, Jumat (13/12/2013).
 
Pemeriksaan dilakukan di Polsek Sumbermanjing, sementara olah TKP langsung di Kawasan Goa Cina, Sumbermanjing Wetan Kabupaten Malang. Kasus ini ditangani Polsek Sumbermanjing Wetan sejak peristiwa yang merenggut nyawa Fikri Dolasmantya Surya pada 13 Oktober.

Pemeriksaan dan olah TKP berlangsung hampir 6 jam, sejak siang hingga petang hari. Panitia kegiatan menjalani proses itu dengan didampingi seorang dosen dan mantan Sekretaris Jurusan Planologi ITN Malang, Arief Setyawan.

"Laporan yang masuk ke Polsek saat itu adalah adanya orang meninggal karena kegiatan kemah bakti desa. Sekarang ini meneruskan saja," ucap Ni Nyoman.

Ia juga membantah polisi memanggil keluarga almarhum Fikri. Lantaran kepolisian masih fokus pada hasil pemeriksaan dan olah TKP yang sudah dilakukan. "Belum ada pemanggilan kepada keluarga almarhum," tandas Ni Nyoman. (Mvi/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini