Sukses

[VIDEO] Ratu Atut Tak Boleh Dibesuk

Sang gubernur menghuni ruang tahanan di salah 1 blok bersama 16 tahanan kriminal umum lain.

Setelah menghabiskan malam pertama di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah terpaksa menghabiskan akhir pekan tanpa keluarganya. Pihak Rutan Pondok Bambu hanya mengizinkan pembesuk datang pada hari kerja.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (21/12/2013), Ratu Atut dibawa ke rumah tahanan khusus wanita di Rutan Pondok Bambu Jumat 20 Desember 2013. Atut yang biasanya selalu berbusana apik dan mahal kali ini harus rela mengenakan baju tahanan KPK. Tertunduk lesu. Tak sedikit pun ia tersenyum dan tak sepatah pun kata keluar dari mulutnya.

Di lobi rutan, saat menunggu urusan administrasi, Atut tak kuasa menahan air mata. Sejumlah anggota keluarga dan tim kuasa hukum menemani perjalanan Atut.

Setelah beberapa jam berada di dalam rutan, menantu Atut, Adde Rossi Khoirunisa dan putri bungsunya Andiara Aprilia Hikmat meninggalkan Rutan Pondok Bambu pada Jumat 20 Desember malam. Sang gubernur menghuni ruang tahanan di salah 1 blok bersama 16 tahanan kriminal umum lain. (Riz/Mut)

Baca juga:
Ratu Atut Jadi Tersangka, Ical: Tidak Ada Penonaktifan
Pasang Badan untuk Pemimpin Banten, Ical: Belum Tentu Atut Salah
Ratu Atut Ditahan KPK, Ical: Sedih Betul

EnamPlus