Helikopter jatuh di tengah kota Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Akibat kecelakaan ini, 1 orang tewas dan 3 lainnya dalam kondisi kritis.
"Kejadiannya terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Lokasi jatuhnya di antara Kaban Jahe-Berastagi," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Utara Asren Nasution melalui sambungan telepon kepada Liputan6.com di Jakarta, Senin (30/12/2013).
Asren menjelaskan, kejadian itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Tepatnya di depan Rumah Sakit Umum (RSU) Efarina Etaham. Posisi helikopter nahas jatuh berada di depan rumah sakit.
"Korban 3 kritis 1 tewas. Nama-namanya belum dapat," tutur Asren.
Hingga saat ini, lanjut dia, pihaknya tengah melakukan proses evakuasi untuk menyelidiki lebih lanjut jatuhnya helikopter itu. (Adm/Ism)
"Kejadiannya terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Lokasi jatuhnya di antara Kaban Jahe-Berastagi," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Utara Asren Nasution melalui sambungan telepon kepada Liputan6.com di Jakarta, Senin (30/12/2013).
Asren menjelaskan, kejadian itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Tepatnya di depan Rumah Sakit Umum (RSU) Efarina Etaham. Posisi helikopter nahas jatuh berada di depan rumah sakit.
"Korban 3 kritis 1 tewas. Nama-namanya belum dapat," tutur Asren.
Hingga saat ini, lanjut dia, pihaknya tengah melakukan proses evakuasi untuk menyelidiki lebih lanjut jatuhnya helikopter itu. (Adm/Ism)