Jenazah 2 wanita asal Australia, Noelene Gaye Bischoff (54) dan Yvana Jeana Yuri Bischoff (14), yang tewas di Bali akan dipulangkan hari ini ke kampung halamannya di Queensland, Australia. Pemulangan itu menyusul penolakan pihak keluarga atas permintaan otopsi yang disampaikan polisi terkait kematian ibu dan putrinya yang saat sedang berlibur itu.
"Sesuai permintaan keluarga jenazahnya akan dipulangkan hari ini," jelas Kasat Reskrim Polres Karangasem, AKP Adnan Pandibu di Mapolda Bali, Jumat (10/1/2014).
Adnan menambahkan, dari hasil penyelidikan hingga kini belum ditemukan bukti awal adanya tindak kekerasan terhadap 2 jenazah tersebut.
"Intinya penyidik belum menemukan bukti awal adanya tindak kejahatan," sebut Adnan.
Selain tidak adanya bukti tindak kejahatan, Adnan menjelaskan penyidik belum menemukan dugaan adanya racun. "Tidak ada," katanya.
Ia mengatakan, polisi akan terus mengkoordinasikan kasus ini dengan pihak kepolisian Australia. Sehingga kasus kematian secara misterius tersebut dapat terungkap secara jelas.
"Tetap kami koordinasikan dengan polisi Australia," tandasnya. (Adm/Mut)
Baca juga:
Isu 2 Turis Australia Tewas Keracunan Coreng Citra Bali
"Sesuai permintaan keluarga jenazahnya akan dipulangkan hari ini," jelas Kasat Reskrim Polres Karangasem, AKP Adnan Pandibu di Mapolda Bali, Jumat (10/1/2014).
Adnan menambahkan, dari hasil penyelidikan hingga kini belum ditemukan bukti awal adanya tindak kekerasan terhadap 2 jenazah tersebut.
"Intinya penyidik belum menemukan bukti awal adanya tindak kejahatan," sebut Adnan.
Selain tidak adanya bukti tindak kejahatan, Adnan menjelaskan penyidik belum menemukan dugaan adanya racun. "Tidak ada," katanya.
Ia mengatakan, polisi akan terus mengkoordinasikan kasus ini dengan pihak kepolisian Australia. Sehingga kasus kematian secara misterius tersebut dapat terungkap secara jelas.
"Tetap kami koordinasikan dengan polisi Australia," tandasnya. (Adm/Mut)
Baca juga:
Isu 2 Turis Australia Tewas Keracunan Coreng Citra Bali