Sukses

Cek di Sini, Titik Genangan Air di Jalan Jakarta

Jalan-jalan di sejumlah wilayah Ibukota digenangi air dengan ketinggian berkisar 10-40 cm.

Hujan terus mengguyur DKI Jakarta pekan ini. Hampir setiap hari hujan turun di sejumlah wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Jalan-jalan di sejumlah wilayah Ibukota digenangi air dengan ketinggian berkisar 10 hingga 40 cm. Akibat genangan, perjalanan warga sekitar pun tersendat.

Berikut titik-titik genangan air di Jakarta, seperti dimuat akun Twitter Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, @bpbdjakarta, Jumat (17/1/2014):

1. Genangan air setinggi 30 cm di Jalan Boulevard Raya, tepat di depan Mal kelapa Gading, Jakarta Utara;
2. Genangan air di Jalan Daan Mogot depan Samsat, Jakarta Barat, setinggi 30 cm;
3. Genangan air di Jalan Plumpang, Jakarta Utara, dengan ketinggian 10–30 cm;
4. Genangan air di Jalan Raya Tanjung Priok, Jakarta Utara, setinggi 30 cm;
5. Genangan air di Depan Balai Samudra, Kelapa Gading, Jakarta Utara, setinggi 10–30 cm;
7. Genangan air di Jalan Pluit Putra, Jakarta Utara, setinggi 30 cm;
8. Genangan air di Perumahan Taman Palem Lestari, Jakarta Barat, setinggi 30 cm;
9. Genangan air di Jalan Arjuna, depan Universitas Esa Unggul, Jakarta Barat, setinggi 30 cm;
10. Genangan air di Jalan Raya Kelapa Gading, depan Mall of Indonesia, Jakarta Utara, setinggi 30 cm;
11. Genangan air di Jalan Kebantenan IV Semper Timur, Jakarta Utara, setinggi 20-30 cm;
12. Genangan air di Jalan Susilo Raya, depan Terminal Bus Lama Grogol, Jakarta Barat, setinggi 30 cm;
13. Genangan air di Jalan Kenari arah Raden Saleh, Jakarta Pusat, setinggi 25 cm;
14. Genangan air di Jalan Gaya Motor Raya Sunter 2, Jakarta Utara setinggi 10–40 cm;
15. Genangan air di Jalan Raya Cipulir arah Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, setinggi 30 cm;
16. Genangan air di Jalan Raya Tugu Utara, Koja, Jakarta Pusat, setinggi 30 cm;
17. Genangan air di Jalan Gunung Sahari, depan WTC Mangga Dua, Jakarta Utara, setinggi 30-40 cm;

(Riz/Mut)

Baca juga:
BNPB: Tinggi Muka Air Sungai di Jakarta Masih Aman
Kelapa Gading Banjir, Warga Ungsikan Mobil di Mal La Piazza
Ketinggian Air di Jalan Mangga Dua Jakarta Utara 50 Cm