Sukses

Sudah Diteken Ratu Atut, DPRD Banten Segera Sahkan APBD 2014

Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah telah mengesahkan APBD Banten untuk 2014 pada Rabu siang kemarin.

Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah telah mengesahkan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Banten untuk 2014 pada Rabu siang kemarin dari dalam Rutan Pondok Bambu, Jaktim. Namun APBD itu tak bisa langsung digunakan karena masih membutuhkan pengesahan dari DPRD Banten.

"Akan dibahas melalui rapim, lalu diajukan kepada Bamus (Badan Musyawarah)," kata Wakil Ketua DPRD Banten Asep Rakhmatullah dalam diskusi bertajuk 'Mencari Figur Wakil Gubernur Banten' di Serang, Banten, Kamis (23/1/2014).

Asep berjanji, pihaknya akan sesegera mungkin melaksanakan rapat pimpinan pembahasan kelanjutan APBD Banten demi kelangsungan pembangunan di provinsi itu. APBD Banten 2014 memiliki besaran anggaran sebanyak Rp 7,4 triliun.

Perihal penandatanganan APBD Banten oleh Atut itu dibenarkan Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintahan Provinsi Banten, Muhadi.

"Penetapan Perda APBD sudah ditandatangani Ibu Gubernur," ujar Muhadi.

Ratu Atut masih mendekam di dalam rutan. Dia menjadi tersangka dari 2 kasus, yakni suap Pilkada Lebak dan pengadaan alat kesehatan Provinsi Banten. (Ndy/Sss)

Baca juga:
Ratu Atut Teken Dokumen Penting, Banten Tak Jadi Kolaps
Ratu Atut Teken APBD 2014 Banten Rp 7,4 Triliun dari Dalam Rutan