Sukses

Marinir Diterjunkan Bantu Korban Banjir Mampang

Anggota Marinir itu akan bertahan di lokasi banjir hingga air yang sempat mencapai setinggi 30-150 cm itu benar-benar surut

Korps Marinir Cilandak menerjunkan 1 regu untuk bersiaga dan membantu korban banjir yang terjadi di Perumahan Pondok Jaya, Kelurahan Pela Mampang, Jakarta Selatan. Anggota marinir yang berjumlah 11 orang itu dibekali 1 perahu karet, 5 pelampung, dan 1 kendaraan truk untuk menyisir banjir yang merendam sekitar 500 rumah di kompleks tersebut.

"Kami 11 anggota dihitungnya 1 regu, terus berputar masuk ke kompleks menggunakan perahu karet. Sejak jam 7 pagi. Dan diperintahkan langsung dari Markas Marinir Cilandak. Cuma sedikit orang minta dijemput pakai perahu karet karena harus bekerja," ujar Serda Sopian kepada Liputan6.com di lokasi banjir, Rabu (29/1/2014).

Menurut Sopian, ia dan rekannya akan bertahan di lokasi hingga air yang sempat mencapai setinggi 30-150 cm itu benar-benar surut.  "Perintah dari markas sampai surut kita ditempatkan disini," katanya.

Sopian juga mengimbau kepada warga Perumahan Pondok Jaya untuk tidak memakasakan diri tetap bertahan di rumahnya, atau bersedia dievakuasi jika banjir lebih tinggi mulai datang.

"Bisa berteriak atau apa saja, kami akan terus berputar menggunakan perahu karet. Ya imbauannya agar warga jika air naik karena hujan lagi, cepat bersedia dievakuasi biar nanti tidak ada yang disalahkan," tandas Sopian.(Gen/Ism)

Baca Juga:

Titik-titik Banjir Jalanan Jakarta Rabu Petang

Pondok Karya Banjir, Jalan Menuju Kemang dari Tendean Ditutup

[VIDEO] Banjir Lagi, Sejumlah Lalu Lintas Jakarta Lumpuh

Video Terkini