Sukses

Dijambret, Siswi SMK Kehilangan Ponsel Seharga Rp 10 Juta

Putri, siswi sebuah SMK di kawasan Jakarta Selatan harus merelakan ponsel seharga Rp 10 juta lebih karena dirampas penjambret.

Malang benar nasib Putri (16), siswi sebuah SMK di kawasan Jakarta Selatan. Telepon seluler seharga Rp 10,2 juta yang baru dibelinya 2 bulan lalu raib dijambret saat dia sedang dibonceng ibunya. Usaha sang ibu mengejar pun sia-sia lantara pencuri sudah keburu kabur.

Peristiwa itu terjadi saat Putri pulang sekolah dan dijemput ibunya dengan sepeda motor, Selasa (4/2/2014) petang. Saat melintas di Jalan MT Haryono, Putri yang duduk di belakang ibunya mengeluarkan ponsel iPhone 5S dari saku seragamnya.

Tiba-tiba saja 2 penjambret bersepeda motor Yamaha RX King mendekati motor Honda Supra yang dikendarai Titik, ibu Putri. Dengan cepat, pelaku merampas ponsel yang berada digenggaman Putri.

"Saya lagi pegang HP itu. Nggak ada apa-apa, cuma pegang aja. Tiba-tiba itu orang langsung ambil aja," kata Putri sambil menangis kencang di Ruang SPK Mapolsek Jatinegara, Selasa (4/2/2014).

Mengetahui hal itu, Titik sontak berteriak. Dirinya dibantu warga mencoba mengejar pelaku. Sayang pelaku tak terkejar dan kabur ke arah Kampung Melayu.

"Saya sadarnya pas anak saya teriak. Saya juga teriak, tapi nggak kekejar. Saya rasa anak saya memang nggak pegang kenceng HP itu. Kalau tarik-tarikan pasti saya terasa atau anak saya bisa jatuh," ungkap Titik.

Atas kejadian itu, Putri harus merelakan ponsel hadiah dari sang ayah yang merupakan anggota TNI Angkatan Udara berpangkat letnan kolonel itu hilang. Terlebih, data-data sekolah dan riset yang telah dikumpulkannya juga tersimpan di ponsel anyar itu.

Untuk mempermudah penyidikan, petugas Polsek Jatinegara mengarahkan keduanya ke Mapolda Metro Jaya. Sebab, Polda memiliki alat untuk melacak keberadaan ponsel melalui GPS. (Ado/Ndy)

Baca juga:
[VIDEO] Tertangkap Menjambret, Bocah SMP Dihajar Massa
Pembacok Kapolsek Astana Anyar Anggota Geng Jambret
Jambret Dibekuk Setelah Tabrak Motor di Jaksel
Live dan Produksi VOD